Bengkalis Kembali Raih Opini WTP

RiauBook - Setelah sebelumnya meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP), kali ini Kabupaten Bengkalis kembali mengukir prestasi dalam penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2014.

Penghargaan opini WTP diserahkan langsung Ketua BPK RI Perwakilan Provinsi Riau, Widiyatmantoro kepada Bupati Bengkalis Herliyan Saleh di Auditorium Kantor BPK RI Provinsi Riau Jalan Sudirman, Pekanbaru, Senin (1/6/2015).

Hadir pada acara penyerahan opini WTP ini Wakil Ketua DPRD Indra Gunawan, Wakil Bupati Bengkalis H Suayatno, Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis H Burhanudin, Inspekstur Bengkalis H Muklis, seluruh Kepala SKDP di lingkungan Pemkab Bengkalis dan camat se-Kabupaten Bengkalis.

Sebelumnya dilakukan penyerahan LKPD tahun anggaran 2014, terlebih dahulu dilakukan penandatanganan berita acara penyerahan yang dilakukan oleh Ketua BPK RI Perwakilan Provinsi Riau, Widiyatmantoro, Bupati Bengkalis Herliyan Saleh dan Wakil Ketua DPRD Bengkalis, Indra Gunawan.

Pencapaian opini WTP tahun ini, masih terdapat beberapa catatan, ke depan Bupati Bengkalis berharap pada tahun yang akan datang catatan beberapa paragrap tersebut harus bisa dihilangkan. Artinya, LKPD tahun anggaran tahun 2015 mendatang mencapai opini WTP tanpa ada lagi embel-embel paragrap catatan.

Penyerahan laporan hasil pemeriksaan dari BPK perwakilan Provinsi Riau kepada Pemkab Bengkalis, merupakan bentuk petunjuk untuk melakukan perbaikan dan penyempurnaan dalam pengelolaan keuangan pada masa yang datang. Semakin baiknya pengelolaan keuangan, akan berpengaruh terhadap peningkatan kinerja penyelenggaraan Pemkab Bengkalis.

“Kita patut bersyukur, karena bisa mempertahankan prestasi dalam penyusunan laporan keuangan pemerintah daerah tahun anggaran 2014. Pencapaian ini, berkat kerja keras dan komitmen seluruh aparatur Pemerintah Kabupaten Bengkalis untuk mewujudkan laporan keuangan yang tertib, transparan dan akuntabel,” ungkap Herliyan.

Dikatakan Herliyan Saleh, pencapaian opini WTP menjadi sebuah tantangan bagi jajaran aparatur Pemkab Bengkalis untuk meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan kepada masyarakat. Oleh karena itu, pihaknya menghimbau kepada seluruh jajaran Pemkab Bengkalis untuk bekerja sesuai koridor aturan yang berlaku.

“Untuk mempertahankan WTP ini, Bupati menginstruksikan seluruh SKPD menghidupkan sistem pengendalian internal dan lebih hati-hati dalam perencanaan kegiatan maupun melaksanakan kegiatan,” ujarnya.

Terkait dengan pencapaian opini wajar tanpa pengeculian yang dicapai, Herliyan menyampaikan terima kasih atas rekomendasi dan saran yang tertuang dalam hasil pemeriksaan. Pemkab Bengkalis akan terus berupaya memperbaiki kelemahan dan kekurangan yang menjadi temuan pemeriksaan BPK.

“Sudah menjadi cita-cita kami, ke depan dapat mempertahankan dan meningkatkan tata kelola keuangan daerah yang lebih baik dan dapat menjadi contoh bagi daerah lain di provinsi Riau. Upaya meraih opini WTP juga menjadi komitmen bagi kami untuk menjawab kepercayaan yang telah diamanahkan masyarakat, seperti yang telah kami tuangkan dalam visi dan misi Kabupaten Bengkalis,” ujar Datuk Setia Amanah Junjungan Negeri.

Pada kesempatan itu, Ketua BPK RI Perwakilan Provinsi Riau, Widiyatmantoro mengatakan, untuk menguji kewajaran laporan keuangan, dengan berdasarkan kesesuaian ketentuan dalam penyusunan laporan keuangan. Berdasarkan laporan keuangan hasil pemeriksaan BPK Perwakilan Provinsi Riau, menetapkan opini wajar tanpa pengecualian, seperti tahun sebelumnya dengan beberapa paragraf penjelasan.

“Terkait beberapa rekomendasi yang perlu diperbaiki, diminta kepada Pemkab Bengkalis dan DPRD untuk segera memperbaiki, dan selama 60 hari setelah ini dilakukan tindaklanjut. Pemkab Bengkalis, diharapkan untuk menyesuaikan peraturan perundang-undangan, sehingga tata kelola keuangan Kabupaten Bengkalis lebih baik lagi,” ujarnya.

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Indra Gunawan, memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas pencapaian yang diraih saat ini. Tak lupa juga Eet, berharap adanya pembinaan dan saran-saran konstruktif dari BPK Perwakilan Provinsi Riau. Dalam membangun Kabupaten Bengkalis, butuh sinergi yang baik dari seluruh elemen masyarakat. (mc)

foto

Terkait

Foto

Pesisir, Lumbung Kemiskinan di Riau

RiauBook - Anggota Komisi B DPRD Riau, Firdaus mengatakan bahwa lumbung-lumbung kemiskinan banyak berada di wilayah pesisir . Itu terlihat…

Foto

BI Dukung Program RTMPE Kampar

RiauBook - Bank Indonesia (BI) mendukung seluruh program peningkatan ekonomi daerah dan kerakyatan yang dijalankan Pemerintah Kabupaten Kampar, khususnya untuk…

Foto

Jon Erizal: Formulanya Ada di Kampar

RiauBook - Wakil rakyat dari Komisi XI DPR RI menyatakan kekaguman atas berbagai program yang dijalankan Pemerintah Kabupaten Kampar, khususnya…

RTMPE Jadi Model Ketahanan Pangan

RiauBook - Bank RiauKepri (BRK) akan memberikan anugerah kepada para petani terbaik di 12 kabupaten/kota di Riau sebagai salah satu…

Foto

Kencing Sapi Saja Bisa Tekan Inflasi

RiauBook - Legislator dari Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI yang membidangi Keuangan, Perencanaan Pembangunan dan Perbankan, akan mengunjungi…

Foto

Radio Kampar Mengudara hingga Pelosok Desa

RiauBook - Radio Siaran Pemerintah Daerah (RSPD) Kampar melakukan Evaluasi Dengar Pendapat (EDP) antara pemohon izin penyelenggara penyiaran (IPP) dengan…

Foto

Jefry: Penghargaan Ini untuk Riau

RiauBook - Kabupaten Kampar terpilih menjadi pemenang Indonesia Attractivesness Index yang digelar Tempo Media Group (Penerbit Majalah Tempo) dan Frotier…

Foto

Di Kampar Berpenghasilan Rp 1,3 Juta Itu Miskin

RiauBook - Pemerintah Kabupaten Kampar memiliki tolok ukur tersendiri untuk garis kemiskinan di dearah itu. Salah satunya adalah satu keluarga…

Foto

Cetak Insinyur Hanya 2 Pekan, Tanpa Skripsi

RiauBook - Pemerintah Kabupaten Kampar telah mencetak ribuan insinyur yang diharapkan mampu menularkan keahlian bidang pertanian, peternakan, dan perikanan kepada…

Foto

Danrem Puji Program Ketahanan Pangan Kampar

RiauBook - Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Nurendi menyebut Pemerintah Kabupaten Kampar telah menggerakkan biosis atau kehidupan masyarakat menuju ketahanan pangan nasional,…

Foto

Ribuan Warga Sudah Rasakan Manfaatnya

RiauBook - Bagi masyarakat di perdesaan, jembatan bukan hanya merupakan sarana penghubung dengan dunia luar atau untuk membuka keterisolasian. Tetapi…

Foto

Kata JN, Jika Ingin Sukses Cintai Pekerjaan

RiauBook - Bupati Kabupaten Kampar Jefry Noer (JN) mengatakan, jika ingin suksesn ada lima kunci yang harus diperhatikan. Pertama:  jadikan…

Foto

Potensi Realistis RTMPE dari Kepompong hingga Kupu-kupu

SUATU waktu penulis diajak makan malam oleh kawan, seorang wartawan. Ia mendapat  undangan acara makan malam dari Bupati Kampar Jefry…

Foto

Jefry Ungkap 5 Syarat Sukses

RiauBook - Bupati Kampar Jefry Noer mengatakan ada lima syarat orang yang mau hidupnya sukses, pertama jadikan segala kegiatanhidup…

Foto

Perlu Pemimpin Agresif Majaukan Daerah

RiauBook - Seluruh daerah di Tanah Air saat ini membutuhkan kepala daerah yang agresif untuk kemudian mengubah dan memperbaiki daerah,…

Foto

Jefry Noer Berantas Rentenir Cekik Masyarakat

RiauBook - Pemerintah Kabupaten Kampar mengantisipasi keberadaan rentenir yang berpotensi menyengsarakan kalangan petani. Salah satunya dengan membentuk dan membangun koperasi…

Foto

Suayatno: Dukung Penuh, Ini Data Milik Kita

RiauBook - Wakil Bupati Bengkalis Suayatno minta kepada seluruh stakeholder untuk mendukung kegiatan pemutakhiran Data Basis Terpadu (BDT) tahun 2015…

Foto

Desa di Bengkalis Terima Rp 3 M Setahun

RiauBook - Guna mempercepat kemandirian serta keberhasilan pelayanan, pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa, sejak empat tahun lalu setiap desa di…

Foto

2016, Warga Batin Batuah Nikmati Listrik

RiauBook - Sudah menjadi komitmen Pemerintah Kabupaten Bengkalis untuk meningkatkan infrastruktur dari segala aspek, tak terkecuali pada desa-desa terpencil di…

Foto

Herliyan Minta Aparat Desa Kreatif

RiauBook - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis melalui Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (BPMPD), menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyelenggaraan Pemerintah…

Pendidikan