Sekda Riau Bersama Bupati Inhil Hadiri Reuni Akbar SMAN 1 Tembilahan Hulu

RIAUBOOK.COM - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan diwakili Asisten II (Dua), Rudiansyah bersama Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Ahmad Hijazi menghadiri Reuni Akbar SMAN 2 Tembilahan dan SMAN 1 Tembilahan Hulu di gedung Engku Kelana, Tembilahan, Sabtu (13/5/2017).

Pada acara reuni akbar yang merupakan puncak dari seluruh rangkaian acara yang dimulai sejak 2 hari lalu ini, dilaksanakan pengukuhkan pengurus Ikatan (IKA) Alumni SMAN 1 Tembilahan Hulu.

Ketua Ikatan Alumni SMAN 1 Tembilahan Hulu Hj Rabaina, S.Si., Apt., mengatakan, kedepan, Ikatan (IKA) Alumni akan mengagendakan pembentukan komisariat sebagai wadah berhimpun para alumni SMAN 1 Tembilahan Hulu yang tersebar di seluruh Indonesia.

Hj Rabaina berharap agar IKA Alumni dapat mempunyai andil dan peran terhadap sekolah, dalah satu wujud nyata adalah dalam proses akreditasi sekolah.

"Saat akreditasi membutuhkan Ikatan Alumni, tim asesor akreditasi akan mewawancarai alumni. Semoga bisa terus bisa berkontribusi bagi sekolah," ungkap istri Sekdaprov Riau, Ahmad Hijazi tersebut.

Selain itu, Hj Rabaina juga berharap, dengan terbentuknya Ika Alumni, jalinan silahturrahmi, terutama antar sesama alumni akan semakin erat melalui komunikasi intensif dan hubungan yang baik.

"Melalui terbentuknya Ika Alumni dengan segenap program kerja yang akan disusun nantinya, semoga kesejahteraan seluruh anggota dapat meningkat. Mungkin tidak akan cepat, membutuhkan waktu, namun saya yakin lambat - laun hal tersebut akan dapat dicapai," pungkasnya.

Lebih lanjut, tidak hanya harapan yang berorientasi pada sekolah dan Ikatan Alumni, Hj Rabaina mengharapkan, Ika Alumni juga dapat berkontribusi bagi masyarakat dan bersinergi bersama Pemerintah Kabupaten Inhil dalam pelaksanaan pembangunan.

"Kontribusi tersebut dapat berupa upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Selain untuk sekolah, Ika Alumni juga harus senantiasa mendukung program pemerintah kabupaten Inhil. Sebab, Ika Alumni dari kita, untuk kita dan oleh kita," harap Hj Rabaina.

Kepala Sekolah SMAN 1 Tembilahan Hulu, Dra Hj Wardiah mengucapkan selamat dan mengapresiasi kekompakan dan solidaritas para alumni yang sejak lama telah menrencanakan pembentukan Ika Alumni.

"Dengan tidak sedikit pengorbanan yang dilakukan, pada akhirnya Ika Alumni dapat terbentuk dan dikukuhkan pada hari ini. Semoga dapat memberikan manfaat positif bagi semua, tidak hanya bagi para alumni, melainkan juga bagi sekolah, masyarakat bahkan daerah," katanya.

Bupati Kabupaten Inhil, HM Wardan dalam sambutannya yang disampaikan oleh Asisten II (Dua) Sekretariat Daerah Kabupaten Inhil, Rudiansyah mengatakan, tidak sedikit kontirbusi dari para lulusan SMAN 1 Tembilahan Hulu bagi daerah maupun masyarakat Kabupaten Inhil.

"32 tahun berdirinya SMAN 2 Tembilahan dan SMAN 1 Tembilahan Hulu ini bukan waktu yang singkat. Banyak lulusan yang telah menjadi orang sukses, menjadi seorang pejabat, malang - melintang di dunia usaha, salah satu sosok yang telah kita kenal adalah Sekdaprov Riau, Ahmad Hijazi," ujarnya.

Pelaksanaan Reuni, diharapkan Bupati Wardan, tak hanya menjadi wahana bernostalgia, bertukar cerita dan berbagi kabar berita antar alumni dengan sekolah semata, melainkan juga dapat dijadikan sarana untuk mendiskusikan permasalahan yang tengah dihadapi oleh daerah Kabupaten Inhil.

"Penyelenggaraan reuni, tidak hanya menjadi momentum untuk menumbuh-kembangkan rasa kebersamaan antar alumni, tapi juga kebersamaan antara alumni dengan pihak sekolah dan adik-adik siswa - siswa SMAN 1 Tembilahan Hulu," jelas Bupati Wardan.

Selanjutnya, Bupati Wardan juga mengharapkan, penyelenggaraan Reuni Akbar SMAN 1 Tembilahan Hulu dapat memberikan manfaat dan bernilai ibadah.

"Melalui berbagai rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan, semoga saja dapat lahir gagasan dan pemikiran baru guna menunjang pembangunan daerah Kabupaten Inhil, apalagi sebentar lagi Kabupaten Inhil akan memperingati Milad ke - 52," tuturnya.

Di usia ke - 52 tersebut, dikatakan Bupati Wardan, banyak pembangunan yang telah dicapai, namun juga masih cukup banyak koreksi yang perlu dilakukan melalui penyusunan rencana pembangunan daerah Kabupaten Inhil yang lebih komprehensif.

"Koreksi dari kekurangan tersebut kiranya akan senantiasa disusun melalui rencana pembangunan yang lebih baik lagi kedepan. Dengan kehadiran Ika Alumni SMAN 2 Tembilahan dan SMAN 1 Tembilahan Hulu, semoga kekurangan tersebut dapat segera dilengkapi dan penyusunan rencana pembangunan daerah Kabupaten Inhil dapat menjadi lebih ringan dan mudah," ujar Orang Nomor Satu di Kabupaten Inhil itu.

Pada acara reuni akbar ini, ratusan alumni dan para siswa SMAN 1 Tembilahan Hulu juga disuguhi sajian kilas balik tentang SMAN 2 Tembilahan belasan bahkan puluhan tahun lalu oleh seorang guru yang cukup fenomenal dari generasi ke generasi, AH Nasution.

Seakan tidak ingin ketinggalan, para murid SMAN 2 Tembilahan juga menunjukkan kebolehan mereka pada bidang seni tari melalui suguhan tari kontemporer yang pernah ditampilkan dalam berbagai even skala ko internasional, seperti Pasar Tari Kontemporer (Pastakom) tingkat Internasional di Pekanbaru dan Solo International Performance Art (SIPA) di Solo.

Usai sugahan berupa tari-tarian, rangkaian kegiatan puncak reuni akbar yang mengangkat tema 'Rajut Silahturrahmi, Bangun Negeri' ini dilanjutkan dengan santap siang dan diskusi panel oleh Ika Alumni SMAN 2 Tembilahan dan SMAN 1 Tembilahan Hulu. (Adv/Diskominfo).

Follow News : Riau | Kampar | Siak | Pekanbaru | Inhu | Inhil | Bengkalis | Rohil | Meranti | Dumai | Kuansing | Pelalawan | Rohul | Berita Riau

foto

Terkait

Foto

Jumlah Calon Pemudik dari Kota Dumai Diprediksi Turun pada Arus Mudik 2017

RIAUBOOK.COM - Pihak perwakilan angkutan sewa eksekutif (red, travel) di Dumai memperkirakan jumlah pemudik pada tahun 2017 di Dumai akan…

Foto

Tiket untuk Arus Mudik 2017 Belum Terjual di Dumai

RIAUBOOK.COM - Tiket untuk perjalanan mudik Lebaran 2017 dibeberapa kota telah banyak terjual, namun di Kota Dumai belum terdapat calon…

Foto

Pelantikan Pejabat Tinggi Riau Tunggu Gubernur Pulang Umroh, BKD: Perginya Besok

RIAUBOOK.COM - Pelantikan pejabat di lingkungan Pemprov Riau akan digelar setelah Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman pulang dari umroh, demikian Kepala…

Foto

Jaringan 98: Tangkap Simpatisan Ahok Hina Presiden, Ricky Tamba: Jangan Gurui Kami Tentang Pancasila

RIAUBOOK.COM - Jaringan '98 merasa miris melihat aksi-aksi demonstrasi yang dilakukan relawan dan simpatisan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok hingga…

Foto

Pelantikan Wagubri Wan Thamrin Berlangsung Singkat, Tanpa Pidato Presiden Jokowi

RIAUBOOK.COM - Wan Thamrin resmi dilantik sebagai Wakil Gubernur Riau (Wagubri) di Istana Negara, Jumat (12/5/2017). Pelantikan berlangsung singkat dan…

Foto

Usai Dilantik sebagai Wagubri, Wan Thamrin: Saya Siap Bantu Tugas Gubernur

RIAUBOOK.COM - Usai dilantik sebagai Wakil Gubernur Riau, Wan Thamrin menyatakan siap membantu tugas-tugas Gubernur, terutama yang berkaitan dengan sosial…

Foto

Kapolda Riau: FKPPI Harus Tanggap Apa yang Terjadi Saat Ini di Indonesia

RIAUBOOK.COM - Kapolda Riau Irjen Pol Zulkarnain dalam pesannya kepada seluruh Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-Putri TNI-Polri…

Foto

Presiden Jokowi Lantik Wan Thamrin Bersama 5 Gubernur Hasil Pilkada 2017

RIAUBOOK.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Wakil Gubernur Riau Wan Thamrin bersama lima kepala derah hasil Pilkada Serentak 2017…

Foto

Tidak Ada Penyambutan Khusus untuk Wagubri yang Akan Dilantik, Gubri: Langsung Kerja

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman mengatakan tidak ada penyambutan dan acara khusus yang digelar untuk pelantikan Wakil Gubernur Riau,…

Foto

Bupati Wardan Resmikan Surau Al - Hidayah di Kecamatan Keritang Inhil

RIAUBOOK.COM - Bupati Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan meresmikan Surau Al - Hidayah di Desa Nusantara Jaya, Kecamatan Keritang, Kamis…

KB FKPPI Riau Gelar Rapimda 12 PC FKPPI Hadir

RIAUBOOK.COM - Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-Putri TNI-Polri (KB-FKPPI) Pengurus Daerah (PD) IV Provinsi Riau, menggelar Rapat…

Foto

Perempuan Ini Meninggal Dunia, 2 Jam Sebelum Akad Nikah

RIAUBOOK.COM - Seorang perempuan di Palembang, Sumatera Selatan, Elsa Putri meninggal dunia dua jam sebelum akad nikah berlangsung pada 7…

Foto

Selama Ramadhan, Gubri Minta PLN Tidak Lakukan Pemadaman Listrik

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau (Gubri) Arsyadjuliandi Rachman meminta kepada PT PLN (Persero) untuk mengamankan pasokan listrik di Riau terutama selama…

Foto

Inilah Butir-butir Pengamalan Pancasila yang Wajib Diamalkan

RIAUBOOK.COM - Pancasila adalah ideologi dasar bagi negara Indonesia. Nama ini terdiri dari dua kata dari Sanskerta: panca berarti lima…

Foto

Seluruh Transportasi Laut harus Laik Berlayar, Wabup Meranti: Masalah Ini harus Diperhatikan

RIAUBOOK.COM - Menghadapi bulan ramadhan dan perayaan hari raya Idulfitri, dinstruksikan kepada pihak terkait agar melakukan pengawasan yang ketat. Pengawasan…

Foto

Pertemuan RTRW Tertunda, Gubri: Semua Sudah Berkomitmen Segera Menyelesaikan Ini

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman meminta kepada Pansus Rencana Tata Ruang dan Wilayah (RTRW) untuk segera menjadwalkan pertemuan dengan…

Foto

Pedagang Bunga Makam Mulai Kebanjiran Pembeli di Dumai

RIAUBOOK.COM- Menjelang memasuki bulan suci Ramadhan 1438 Hijiriah, pedagang bunga mulai dibanjiri pembeli yang akan melakukan ziarah ke makam keluarganya.Seperti…

Foto

Bupati Inhil Hadiri Rakor Ketertiban Umum dan Ketenteraman Masyarakat

RIAUBOOK.COM - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan, Afrizal menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Ketertiban Umum dan…

Foto

Pindah ke Kemendikbud, Gubri Siapkan Pengganti Kamsol

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau (Gubri) Arsyadjuliandi akan segera mempersiapkan pengganti Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Kamsol yang akan pindah ke…

Foto

Tim KLHK Tak Hadir, Pertemuan Pansus RTRW Batal

RIAUBOOK.COM - Pertemuan untuk membahas Rencana Tata Ruang dan Wilayah (RTRW) Provinsi Riau yang di digelar di DPRD Riau ditunda…

Pendidikan