Terlanjur Makan Mie yang Mengandung Babi, ini Kata MUI

RIAUBOOK.COM - Empat jenis mie instan asa Korea telah dinyatakan positif mengandung babi. Ketua Majlis Ulama Indonesia (MUI) KH Ma'ruf Amin menjelaskan hukum bagi masyarakat yang telah mengonsumsi mie haram tersebut.

"Ya, kalau tidak tahu mudah-mudahan diampuni oleh Allah, tapi kalau sudah tahu, berhenti," ujar KH Ma'ruf saat dihubungi Republika.co.id melalui sambungan telepon, Senin (19/6/2017).

Kiai Ma'ruf menerangkan, bagi masyarakat Muslim yang sudah terlanjur mengonsumsi produk mengandung babi, namun tidak mengetahui jika produk tersebut mengandung babi, maka hukumnya makruh. Namun jika mereka (masyarakat Muslim) telah mengetahui ketidakhalalan produk tersebut, tapi tetap mengonsumsinya maka itu haram hukumnya.

"Sebenarnya enggak boleh dia, makanya masyarakat jangan mengonsumsi sesuatu yang tidak ada logo halalnya," kata Kiai Ma'ruf.

Menurut Kiai Ma'ruf, masyarakat Muslim harus lebih jeli dan selektif dalam memiliki produk makan, dengan memastikan komposisi dan keterangan halal dari produk tersebut. Bagi mayarakat Muslim yang terlanjut mengonsumsinya, diimbau untuk tidak mengulanginya dan harus lebih berhati-hati dalam mengonsumsi produk yang tidak jelas kehalalannya.

"Okelah ini kan sudah kelewat, mudah-mudahan diampuni oleh Allah. Tapi sudah itu berhenti dan sesudah berhenti, jangan lagi mengonsumsi produk yang tidak bersertifikat halal," ujar dia.

KH Ma'ruf mengatakan, saat ini Indonesia memang belum jelas menetapkan produk yang boleh dan tidak boleh masuk ke pasaran, termasuk produk makanan. Importir, kata dia, tidak dapat disalahkan karena mereka (importir) tidak memberikan logo halal.

"Ini pelajaran buat semua. Kalau nanti makanan Indonesia sudah wajib halal, tidak boleh mereka (produk mengandung babi) masuk ke sini," kata Kiai Ma'ruf.

Sebelumnya, Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny Kusumastuti Lukito menyatakan ada empat jenis produk mengandung babi, yakni Mi Instan U-Dong dengan nama dagang Samyang, Mi Instan (Shin Ramyun Black) dengan nama dagang Nongshim, Mi Instan Rasa Kimchi dengan nama dagang Samyang, dan Mi Instan (Yeul Ramen) dengan nama dagang Ottogi.

Keempat produk ini diimpor oleh PT Koin Bumi. Hal itu tertera dalam surat perintah Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Nomor IN.08.04.532.06.17.2432 tertanggal 15 Juni 2017.

"Iya, betul. Saya sudah menginstruksikan Kepala Balai di seluruh Indonesia, Balai POM kan ada di semua provinsi, sudah bergerak semua untuk menarik (produk tersebut)," kata Penny, Ahad (18/6).

BPOM juga melakukan pencabutan nomor izin edar karena produk tersebut tidak sesuai dengan ketentuan. Menurut Penny, pihak importir pada saat registrasi tidak menyampaikan bahwa produk yang mereka edarkan mengandung babi atau turunannya. Untuk keamanan masyarakat, BPOM akan memberikan peringatan publik terkait produk ini. (rep)

Follow News : Riau | Kampar | Siak | Pekanbaru | Inhu | Inhil | Bengkalis | Rohil | Meranti | Dumai | Kuansing | Pelalawan | Rohul | Berita Riau

foto

Terkait

Foto

Bupati Azis Tanyakan Perkembangan Palestina

RIAUBOOK.COM - Bupati Kampar H Azis Zaenal menerima kunjungan ulama dari Palestina Syekh Hasan Hamdaga di ruang kerjanya lantai dua…

Foto

Gemar Siak Berzakat Sudah Terkumpul Rp 1.4 Miliar Lebih, Mendekati Target BAZNas

RIAUBOOK.COM - Setelah terlaksana di 7 Kecamatan, Kegiatan Gerakan Masyarakat (Gemar) Siak berzakat tahun 2017 berhasil mengumpulkan zakat sebesar Rp.…

Foto

Buka Bersama Jadi Ajang Saling Kenal dan Perkuat Kerja Sama

RIAUBOOK.COM - Momentum Safari Ramadhan banyak dimanfaatkan berbagai pihak untuk menjalin silahturahmi. Hal tersebut dimanfaatkan oleh PT Riau Andalan Pulp…

Foto

10 Hari Terakhir Ramadhan, Ini Cara Baik yang Dilakukan Rasulullah

RIAUBOOK.COM - Ketua Komisi Dakwah Majelis Ulama Indonesia KHCholil Nafis mengatakan, malam-malam terakhir Ramadhan itu proses finalisasi dari ibadah. Menurutnya,…

Foto

Safari Ramadan di Tualang, Syamsuar: Kami Harap Setiap Kecamatan Bisa Lahirkan Hafiz Quran

RIAUBOOK.COM - Saat melakukan safari ramadan di Desa Perawang Barat Kecamatan Tualang, Bupati Siak H Syamsuar memuji banyak imam masjid…

Foto

BRI Riau Peduli Anak Yatim

RIAUBOOK.COM - Bank Rakyat Indonesia (BRI) Riau Peduli menggelar acara berbuka puasa bersama dengan ratusan anak yatim dan memberikan ribuan…

Foto

Gemar Siak Berzakat di Pusako, Syamsuar Berpesan Budaya Melayu Jangan Dilupakan

RIAUBOOK.COM - Melanjutkan kegiatan Gerakan Masyarakat (Gemar) Siak Berzakat tahun 2017, kali ini Kecamatan Pusako ambil bagian dari 7 Kecamatan…

Foto

Belajar dari Hewan dalam Alquran

RIAUBOOK.COM - Setiap hewan yang disebutkan dalam Alquran memiliki peran, tanpa memandang ukuran tubuh dan jenisnya. Mereka terkadang menjadi bagian…

Foto

Masya Allah, Begini Bentuk Rumah Nabi Muhammad

RIAUBOOK.COM - Sosok Nabi Muhammad SAW kita kenal sebagai sosok yang sangat bersahaja. Baik dari penampilan, gaya hidup serta tempat…

Foto

Iman yang Membawa ke Surga

RIAUBOOK.COM - Iman secara bahasa berarti percaya. Namun para ulama membuat terminologi bahwa yang dimaksud iman adalah: berkeyakinan dalam hati,…

Foto

Mampu Menghafal Alquran dalam Waktu Singkat, Anggota DPR RI Apresiasi Wisudawan Rumah Tahfidz Programmer

RIAUBOOK.COM - Anggota komisi II DPR RI Chairul Anwar memberikan apresiasi kepada santri rumah tahfidz programmer yang mampu menghafal al…

Foto

Buka Puasa Bersama PT IKPP, Syamsuar Harap Perusahaan Peduli dengan Masyarakat

RIAUBOOK.COM - Dalam rangka menjalin tali silaturahmi bersama PT. Indah Kiat Pulp and Paper (IKPP), PT Arara Abadi serta Masyarakat…

Foto

BAZNas Siak Nobatkan Bupati Syamsuar Jadi Duta Zakat

RIAUBOOK.COM - Bupati Siak H Syamsuar dinobatkan sebagai Duta Zakat oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNas) Kabupaten Siak, pada pelaksanaan…

Foto

Bukber Sekaligus Pesan Kamtibmas Untuk Tingkatkan Silaturahmi

RIAUBOOK.COM - Dalam mendekatkan kepolisian dengan warga masyarakat di bulan ramadan idul fitri 1438 H, Kapolsek Bunut AKP MY Lubis…

Foto

Sambut HUT Bhayangkara Ke 71 Polri Gelar Goro Bersih-Bersih Mesjid, Ini Kata Warga

RIAUBOOK.COM - Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 71 Tahun 2017 ini, Personil Polres Pelalawan menggelar kegiatan Gotong Royong (Goro)…

Foto

Berkah Ramadan, MPKS Berbagi Takjil ke Masyarakat Siak dan Gelar Buka Puasa Bersama

RIAUBOOK.COM - Hari ke-21 Ramadan ini, Masyarakat Peduli Kabupaten Siak (MPKS) berbagi kurma ke masyarakat yang melewati balai MPKS jalan…

Foto

Mobil Dinas Bukan Mobil Pribadi, jangan Dibawa Mudik

RIAUBOOK.COM - PNS atau Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Riau diimbau untuk tidak menggunakan mobil dinas (Mobdin) saat…

Foto

Nuzulul Qur'an Dilaksanakan Bupati Bantu 54 Anak Yatim Piatu

RIAUBOOK.COM - Dalam Rangka Peringatan Nuzul Qur'an 1438 H malam ke 21 Ramadan.dilingkungan PNS Pemkab pelalawan, terlihat Bupati HM Harris…

Foto

Untuk Jadi Mualaf, Artis Cantik ini Salat dan Puasa Diam-diam

RIAUBOOK.COM - Hidayah bisa datang kepada siapapun yang dikehendaki Allah. Termasuk hidayah yang datang pada artis cantik Natalie Sarah (33)…

Foto

Pondok Pesantren di Riau Menurut Gubernur jadi Benteng Ajaran Sesat

RIAUBOOK.COM - Kemajuan pembangunan dan teknologi kian pesat, namun kadang terselip aliran atau paham keagamaan yang melenceng dari akidah, demikian…

Pendidikan