Mau Ketemu Alien? Datang ke China

RIAUBOOK.COM - Kehidupan di alam semesta masih ada yang misteri, termasuk keberadaan alien yang sejauh ini dipercayai tapi belum pernah ditemukan bukti otentik.

Dalam hal bertemu alien, negara yang bisa dibilang cukup beruntung adalah China. Mereka punya teleskop radio terbesar di dunia yang telah mengalahkan besarnya teleskop Arecibo di Puerto Rico. Dengan teleskop yang bernama teleskop Sperikal Apertus lima ratus (FAST), China bisa mendapatkan energi elektromagnetik dari luas angka.

Pembangunan FAST ini sendiri selesai pada tahun 2016. Lalu, pada Agustus 2017, pemerintah China tak tangung-tanggung menawarkan hibah sebesar 1,9 juta dolar AS (Rp. 25,5 miliar) bagi yang mau menjadi direktur utama operasi ilmiah.

Sebetulnya, kita tak perlu heran melihat China menjadi pencari alien. Ross Andersen, dalam tulisannya di The Atlantik edisi Desember mengatakan, usaha pemerintah China (mencari alien) telah berlangsung sejak lama. Setidaknya sejak tahun 1980an melalui investasi besar dalam penelitian ilmiah.

Seperti dikutip Newsweek pada Kamis (9/11/2017), hingga tahun 2020, pemerintah negeri tirai bambu akan mengucurkan dana untuk penelitian dan pengembangan sebesar 1,2 triliun dolar Amerika Serikat.

Alokasi sebesar 2,5 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB) itu termaktub dalam rencana lima tahun China ke-13 yang berlaku sejak Maret 2016. Menariknya, salah satu prioritas pengeluaran ilmu pengetahuan itu digunakan untuk eksplorasi ruang angkasa.

Memiliki satu teleskop FAST juga tak membuat China puas. Mereka berencana membangun kembali teleskop elektromagnetik serupa dan menempatkannya di sisi gelap bulan.

Selain China, pemerintah Amerika Serikat sebelumnya punya program Pencarian Kecerdasan di Luar Bumi (SETI). Untuk hal ini, Pemerintah Amerika Serikat menggunakan teleskop Arecibo. Sayangnya, saat ini teleskop itu mengalami kerusakan ringan akibat badai maria.

Tak hanya pemerintah, pencarian alien juga dilakukan oleh kalangan ilmuwan. Contonya saja Universitas California, Barkeley, Amerika Serikat yang juga turut berperan dengan program SETI@home. Dalam proyek ini, mereka mengundang individu menyumbangkan kemampuan komputasi untuk membantu para ilmuwan menganalisis data.

Di samping itu, ada pula kelompok ilmuwan yang mengambil fokus tentang apa yang harus kita (manusia) harus ucapkan saat pertama kali bertemu alien. Kesalahan dalam menyapa mungkin saja membuat tetangga asing manusia itu marah.

Organisasi bernama Messaging Extraterrestrial Intelligence (METI) mengumpulkan para ahli untuk menjawab "masalah" tersebut.

"Mengakui tujuan besar untuk melakukan kontak dengan peradaban luar bumi, sebelum transmisi METI International terlibat dalam konsultasi luas dengan para ahli dari ilmu pengetahuan alam, ilmu sosial, ilmu humaniora, dan bidang lainnya untuk mendorong pendekatan yang bertanggung jawab terhadap pengiriman pesan," tulis organisasi tersebut dalam situs web resmi mereka, dilansir RiauBook.com dari kompas.

Sayangnya, menurut Andersen dalam tulisannya, pengiriman pesan kepada alien masih merupakan sebuah kontroversi. Belum ada analisis mengenai baik-buruknya hal tersebut.

Jadi meski China mempunyai teleskop FAST atau METI sedang mencoba mengirim pesan kepada alien, namun hingga saat ini alien belum pernah ditemukan. (RB/kpc)



Follow News : Riau | Kampar | Siak | Pekanbaru | Inhu | Inhil | Bengkalis | Rohil | Meranti | Dumai | Kuansing | Pelalawan | Rohul | Berita Riau

foto

Terkait

Foto

Acara Gathering Alumni ENJ Angkatan 2015-2017 di Kepulauan Seribu Fokus Pengembangan Wawasan Kebudayaan Berbasis Maritim

RIAUBOOK.COM - Gathering Alumni Ekspedisi Nusantara Jaya angkatan 2015-2017 akan dilaksanakan di Tidung Kepulauan Seribu DKI Jakarta, pada tanggal 11-20…

Foto

Resmikan Gereja HKBP Cilincing, Sandiaga Disambut dengan Musik Khas Batak

RIAUBOOK.COM — Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Uno menyempatkan diri untuk menghadiri peresmian gereja HKBP Cilincing, Sabtu (11/11/2017). Tiba di HKBP…

Foto

Pesan Kabinda Riau untuk Siak di Rapat Sinkronisasi Penyelenggaraan Pemerintahan

RIAUBOOK.COM - Ada yang berbeda saat Rapat Forum Sinkronisasi Penyelenggaraan Pemerintahan di Kabupaten Siak kali ini, Jum'at (10/11/17) ternyata Kepala…

Foto

Innalillahiwainnailahi Rojiun, Orang Tua Sekda Prov Riau Meninggal Dunia

RIAUBOOK.COM -Orang tua dari Sekda Provinsi Riau Ahmad Hizazi, yakni Muhmad Taligh telah menghembuskan nafas terakhirnya di RSUD Puri Husada,…

IKBR Meranti Gelar Musda ke II 17-18 November 2017

RIAUBOOK.COM - Setelah melalui rapat pembentukan Panitia Musda IKBR Kepulauan Meranti ke II yang digelar Rabu lalu, panitia sepakat akan…

Foto

Tabur Bunga di Makam Sultan Syarif Kasim II, Syamsuar: Pahlawan Masa Kini Berkarya Sesuai Profesi

RIAUBOOK.COM - Usai pelaksanaan upacara peringatan hari pahlawan, Bupati Siak H Syamsuar beserta rombongan melanjutkan kegiatan ke Makam Sultan Siak,…

Foto

Peringatan Hari Pahlawan 10 November, Syamsuar: Perkokoh Persatuan Membangun Negeri

RIAUBOOK.COM - Pemerintah Kabupaten Siak beserta unsur Forkopimda, ASN, Ormas, Honorer dan pelajar melaksanakan upacara peringatan hari pahlawan di Lapangan…

Foto

Akhir November 2017 Cetak Sawah Baru Meranti Rampung

RIAUBOOK.COM - Bismi Tambunan berperan selaku pengawas pelaksanaan program cetak sawah baru (CSB) di Kepulauan Meranti, Riau, tahun 2017 mengatakan…

Foto

KAMMI Riau Desak Andi Rachman Dukung Penegak Hukum Usut Tuntas Kasus Korupsi RTH 'Taman Integritas'

RIAUBOOK.COM -Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Wilayah Riau menuntut Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman agar mendukung upaya Kejati Riau serta…

Foto

Darurat Korupsi Taman Integritas, Aktivis KAMMI Riau Geram Badai Korupsi Terus Menerpa Daerahnya

RIAUBOOK.COM - Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Wilayah Riau geram menyaksikan badai korupsi terus menerpa di Provinsi Riau, terutama…

Foto

Waktu Muda Presiden Filipina Duterte Mengaku Pernah Menusuk Lawannya Hingga Tewas

RIAUBOOOK.COM - Ketika masih berumur 16 tahun, PresidenFilipina, RodrigoDuterte, mengaku bahwa dia pernah membunuh orang di masa mudanya. Duterte menusuk…

Foto

Breaking News: Sore Ini Ratusan Mahasiswa Universitas Riau Gelar 'Kuliah Jalanan' Bersama Rektornya

RIAUBOOK.COM - Ratusan mahsiswa Universitas Riau sore ini bakal menggelar aksi lagi di gedung rektorat, Jumat (10/11/2017). Kepastian kabar ini…

Foto

Pemkab Inhu Gelar Upacara Peringatan Pahlawan Ke-72

RIAUBOOK.COM - Memperingati hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November tahun 2017, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hulu (Inhu) menggelar upacara…

Foto

Peringati Hari Pahlawan, Pimpinan KPK Bilang Perjuangan Bangsa Melawan Korupsi Semakin Berat

RIAUBOOK.COM -Upacara peringatan hari pahalawan yang digelar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di halaman gedung KPK, Kuningan, Jakarta tetap membicarakan tentang…

Foto

Sandiaga Uno: KPK akan Bantu Pemprov DKI Wujudkan WTP

RIAUBOOK.COM - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggandeng Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk merealisasikan target opini wajar tanpa pengecualian (WTP) terhadap…

Foto

Presiden Korea Selatan Bersedia Dipayungi Jokowi saat Tanam Pohon di Istana Bogor

RIAUBOOK.COM - Meski Kota Bogor diguyur hujan gerimis pada Kamis (9/11/2017) sore, Presiden Joko Widodo dan Presiden Korea Selatan Moon…

Foto

Pemuda Harus Menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia

RIAUBOOK.COM - Hari Pahlawan adalah hari peringatan yang dirayakan pada tanggal10 November setiap tahunnya di Indonesia.Waktu itu Presiden Soekarno menetapkan…

Foto

Ketua KPUD Siak Lantik 70 PPK, Ini Pesan Agus Salim

RIAUBOOK.COM - Sebanyak 70 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kabupaten Siak dilantik di gedung Tengku Mahratu, Kabupaten Siak, Kamis (09/11/2017)…

Foto

Mahasiswa Desak Rektor Universitas Riau Segera Penuhi 6 Poin Tuntutan Ini..

RIAUBOOK.COM - Mahasiswa Universitas Riau siang tadi pukul 14.00 WIB menggelar aksi penolakan dikeluarkanya keanggotaan mahasiswa dari senat Universitas, aksi…

Foto

Ratusan Mahasiswa Universitas Riau Demo Rektornya Sendiri Karena Status Mahasiswa Dihapuskan dari Anggota Senat

RIAUBOOK.COM - Dihapusnya status mahasiswa sebagai anggota senat pada saat rapat senat Universitas Riau, Selasa (07/11/2017) kemarin, telah menjadi salah…

Pendidikan