Penipuan Jamaah Umroh, Polisi Belum Panggil Pemilik Pentha Wisata

RIAUBOOK.COM - Polda Riau belum melakukan pemanggilan terhadap tersangka Muhammad Yusuf Johansyah selaku pemilik travel umroh, Pentha Wisata yang berkantor di jalan Panda Kota Pekanbaru. Padahal, status Yusuf sebagai tersangka sudah hampir 2 bulan lamanya sejak ditetapkan pada 30 Oktober lalu.

"Belum ada pemanggilan sebagai tersangka. Tapi sudah ada beberapa saksi yang diperiksa, pihak maskapai Air Asia, maupun karyawan Pentha Wisata selaku terlapor," ujar Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau Kombes Hadi Purwanto saat dihubungi Riaubook.com, Rabu (6/12/2017).

Polisi belum memanggil Yusuf Johansyah sebagai tersangka alasannya karena masih melengkapi berkas perkara hingga nantinya ditentukan jadwal pemanggilan terhadapnya.

"Kita lengkapi dulu pemeriksaan para saksi, kalau saksi pelapor sudah. Tersangkanya belum, dulu pernah kita undang 2 kali saat kasusnya masih penyelidikan. Tapi tersangka ini tidak datang," ucap Hadi.

Hadi juga akan mengundang pihak Kementerian Agama sebagai saksi ahli yang membidangi travel umroh tersebut. Nantinya keterangan Kemenag juga sangat dibutuhkan agar kasus tersebut sampai ke kejaksaan.

"Setelah pemanggilan tersangka, barulah kita undang saksi ahli dari Kemenag," kata Hadi.

Sebelumnya, Polda Riau menetapkan pemilik Travel Pentha Wisata Muhammad Yusuf Johansyah sebagai tersangka dalam kasus dugaan penipuan ratusan jemaahnya yang gagal berangkat umrah ke Makkah.

Dia dilaporkan sejumlah jemaah umrah yang kecewa karena selalu dijanjikan berangkat namun tidak terealisasi.

Yusuf jadi tersangka, setelah kepolisian menaikkan status perkara ke tahap penyidikan, beberapa waktu lalu, pasca dilaporkan oleh ratusan calon jemaahnya.

Sejumlah saksi sudah dimintai keterangannya, mulai dari jemaah hingga pihak maskapai. Travel Jo Pentha miliknya memiliki ratusan jemaah yang belum berangkat meski sudah membayar.

Para jemaah mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Riau melaporkan kasus itu pada akhir bulan September 2017 lalu. Bahkan massa juga turut memboyong Yusuf ke Mapolda Riau.

Calon jemaah merasa kesal lantaran selama ini hanya diberi janji manis oleh Yusuf, mulai dari pemberangkatan hingga pengembalian uang. Sedikitnya ada sekitar 700 orang calon jemaah yang terdaftar menjadi korban dugaan penipuan dalam kasus tersebut.

Bahkan ada juga calon jemaah yang sudah mendaftar sejak tahun 2015 dan 2016 lalu. Karena tak kunjung diberangkatkan, mereka sempat beberapa kali mendatangi kantor Pentha Wisata Travel yang terletak di jalan panda, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru. (RB/San)

Follow News : Riau | Kampar | Siak | Pekanbaru | Inhu | Inhil | Bengkalis | Rohil | Meranti | Dumai | Kuansing | Pelalawan | Rohul | Berita Riau

foto

Terkait

Foto

Suparman Sudah Sampai di Bandung, Johar Menyusul, Keduanya 'Menetap 'Bersama Annas Maamun di Sukamiskin

RIAUBOOK.COM - Bupati Rokan Hulu (Rohul) nonaktif dikabarkan telah dieksekusi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menjalani hukuman di Lapas…

Foto

Polisi jangan Sampai Terlibat Penyeludupan Narkoba, Kapolda: Merusak Diri dan Negara

RIAUBOOK.COM - Kapolda Riau, Irjen Pol Nandang tegaskan kepada jajarannya agar tidak terlibat dalam peredaran narkoba yang saat ini sangat…

Foto

Kasus Narkoba, Alexander si Pecatan Polisi Divonis 15 Tahun Penjara

RIAUBOOK.COM - Alexander (33) divonis hukuman 15 tahun penjara oleh Hakim Pengadilan Negeri Rengat Senin (4/12/2017). Putusan ini lebih berat…

Foto

Setya Novanto Segera Disidang, Berkasnya Sudah Dilimpahkan KPK

RIAUBOOK.COM - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah merampungkan berkas penyidikan tersangka kasus dugaan korupsi proyek e-KTP Setya Novanto ke…

Foto

Hati-hati, Tangkap Pasangan Mesum kemudian Beri Sanksi Denda, Warga bisa Dipenjara

RIAUBOOK.COM - Perbuatan mesum atau zina merupakan dosa besar menurut Islam, namun hati-hati jika menangkap pelaku jangan asal memberikan sanksi…

Foto

2 Polisi Dibacok

RIAUBOOK.COM - Dua anggota polisi dari Polsek Pondok Gede, Kota Bekasi, dibacok para pelaku tawuran, dan saat ini delapan orang…

Foto

Tersangka Tugu Antikorupsi Ada yang Tawarkan Kerjasama dengan Kejati Ungkap Penikmat Uang Haram

RIAUBOOK.COM - Beberapa dari 18 orang yang telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pembangunan ruang terbuka hijau (RTH) yang…

Foto

KPK Telusuri Pencucian Uang Setya Novanto

RIAUBOOK.COM - Tersangka kasus dugaan korupsi proyek e-KTP Setya Novanto bakal dijerat dengan pasal tindak pidana pencucian uang (TPPU) oleh…

Foto

Seorang Lurah di Mempura Siak Ditangkap Polisi saat Pesta Narkoba dengan 2 Rekannya

RIAUBOOK.COM - Seorang Lurah di Kecamatan Mempura Kabupaten Siak Riau berinsial FS (34) ditangkap polisi setelah kedapatan berpesta narkotika jenis…

Foto

Tak Menunggu Lama Setya Novanto Bakal Diadili, Asal...

RIAUBOOK.COM - Penyidik KPK sudah merampungkan berkas penyidikan tersangka kasus dugaan korupsi proyek e-KTP yang melibatkan nama Ketua DPR Setya…

Foto

Ini Dia Tweet Ahmad Dani yang Menyeretnya ke Kasus Ujaran Kebencian

RIAUBOOK.COM - Musisi papan atas Ahmad Dhani telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ujaran kebencian setelah dinilai telah menyebarkan tweet…

Foto

Yang 'Makan' Uang Proyek Tugu Antikorupsi Diimbau Kembalikan Uang Negara, Aspidsus: Kami Tahu Siapa Saja Penerimanya

RIAUBOOK.COM - Kejaksaan Tinggi Riau telah mengimbau seluruh pihak-pihak yang menikmati uang terindikasi hasil korupsi dari proyek ruang terbuka hijau…

Foto

Kejati Riau Ungkap, Inilah 3 Saksi Mahkota Korupsi Tugu Antikorupsi

RIAUBOOK.COM - Pihak Kejaksaan Tinggi Riau mengungkap tiga orang dari 18 tersangka dugaan korupsi ruang terbuka hijau (RTH) senilai Rp8…

Foto

Staf Ahli Gubernur Riau Dijerat 4 Pasal Terkait Korupsi Tugu Antikorupsi

RIAUBOOK.COM - Staf Ahli Gubernur Riau berinisial DAS selaku tersangka dugaan korupsi proyek ruang terbuka hijau (RTH) eks Dinas Pekerjaan…

Foto

Setelah Menipu Tersangka Tidur di Hotel, Polisi Pekanbaru Ciduk Pindahkan ke Sel Tahanan

RIAUBOOK.COM - Aparat Kepolisian Resor Kota Pekanbaru, Riau, berhasil mengamankan AB alias SS, seorang penipu yang menyasar korban ibu rumah…

Foto

FLASH - Kejati Riau Tahan Staf Ahli Gubernur Riau Terkait Korupsi Tugu Antikorupsi

RIAUBOOK.COM - Pihak penyidik Kejaksaan Tinggi Riau menahan Staf Ahli Gubernur Riau berinisial DAS terkait dugaan korupsi proyek ruang terbuka…

Foto

Anggota DPR, DPD dan DPRD Harus Menyatakan Secara Tertulis Pengunduran Dirinya Sejak Ditetapkan Sebagai Paslon Peserta Pilkada

RIAUBOOK.COM - Permohonan gugatan uji materi pasal 7 ayat (2) huruf s Undang-Undang Nomor 10 tahun 2016 Tentang Perubahan Kedua…

Foto

Benarkah Hakim Praperadilan Setya Novanto Pernah Bebaskan Koruptor? Berikut Catatan ICW

RIAUBOOK.COM - Indonesia Corruption Watch (ICW) menyoroti rekam jejak hakim tunggal Kusno yang akan mengadili praperadilan Setya Novanto. ICW mengingatkan…

Foto

Polisi Bawa Tengkorak Manusia ke Bhayangkara, Wakapolresta: Korban Pembunuhan atau Bukan Masih Diotopsi

RIAUBOOK.COM - Warga Jalan Palembang, Kelurahan Sialang Rampai, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru, Riau, digegerkan dengan temuan tengkorak manusia, Senin (27/11/2017)…

Foto

Novanto Masih Kantongi Kelengahan KPK Terkait Hal Ini, Pakar Hukum Menilai Menang Lagi di Praperadilan

RIAUBOOK.COM - Saat memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi menjadi saksi ahli yang meringankan Ketua DPR Setya Novanto, Pakar hukum tata…

Pendidikan