Pembebasan Lahan Proyek Transmisi 500 kV Paket I dan II di Riau Terus Dikebut, Sekda: Pembangunan Mulai Bulan Mei 2019

RIAUBOOK.COM - Pembangunan Jaringan Transmisi 500 kV Sumatera Paket I dan II terus dikebut, para pemangku kepentingan bersama Pemerintah Provinsi Riau dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) setempat hari ini melakukan pembahasan mengenai penanganan dampak sosial terkait lahan yang menjadi perlintasan proyek tersebut, Selasa (27/11/2018).

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau Ahmad Hijazi mengatakan, lahan yang di lewati oleh tapak- tapak jaringan transmisi tersebut sebagian adalah kawasan hutan dan statusnya merupakan aset negara.

"Kita perlu memperhatikan dampak sosial masyarakat, karena di situ ada tanam tumbuh, itu yang harus dilakukan ganti untung, karena pemerintah sekarang tidak ada ganti rugi lagi," kata Hijazi kepada RiauBook.com saat ditemui di Kantor Gubernur Riau.

Tutur Hijazi, nantinya pembayaran lahan akan dilakukan berdasarkan penilaian kesesuaian harga sesuai tanam tumbuh yang ada di lokasi.

"Sekarang tim masih di lapangan melakukan pendekatan, ada 25 penerima yang belum dapat ganti untung, sekarang tinggal meyakinkan si pemilik ini, mudah-mudahan ini bisa berjalan baik sehingga proyek strategis ini bisa dijalankan," jelasnya.

Sekda juga menuturkan, pembebasan bidang tanah pada proyek tersebut sudah harus rampung paling lambat bulan Februari 2019,"karena proyek ini mulai bulan Mei sudah jalan dan masih banyak lagi pekerjaan yang harus dilakukan".

Seperti diketahui, Pengerjaan pembangunan transmisi listrik 395 Km ini dikerjakan oleh Waskita Karya.

Paket I pembangunan transmisi 500 kV dengan tower 4 sirkit dari New Aur Duri (Jambi) ke Peranap (Riau) dengan panjang transmisi 235 Km dan masa pembangunan selama tiga tahun, kontraknya mencapai Rp3,88 triliun.

Sementara, paket II pembangunan transmisi 500 kV dengan tower 4 sirkit dari Peranap (Riau) ke Perawang (Riau) sepanjang 160 kilometer dengan masa pembangunan selama tiga tahun dan nilai kontrak sebesar Rp2,83 triliun. (RB/Dwi)

foto

Terkait

Foto

Inilah 29 Program Bupati Wardan Selama 100 Hari Kerja

RIAUBOOK.COM - Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Riau, M Wardan bersama Wakil Bupati Syamsudin Uti menyampaikan program 100 hari kerjanya pada…

Foto

Ketika Lulus Terbaik Angkatan 86, Komjen Moechgiyarto Blusukan ke Pelosok Pekanbaru

RIAUBOOK.COM - Siapa sangka, pria berpenampilan sederhana dengan mengenakan kaos berkerah warna biru itu ternyata adalah perwira tinggi Polri lulusan…

Foto

Legislator: Jangan Sampai Rencana Embarkasi Antara Riau Batal Lagi

RIAUBOOK.COM - Pemerintah Provinsi Riau diingatkan untuk segera merampungkan kekurangan fasilitas rusunawa sebagai syarat untuk Riau menjadi Embarkasi Antara di…

Foto

Kabaharkam Komjen Moechgiyarto Kunjungi Lokasi Rencana Kawasan Agrowisata Pekanbaru

RIAUBOOK.COM - Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri Komjen Pol Moechgiyarto datang mengunjungi rencana kawasan agrowisata berbasis masyarakat atau community based…

Foto

Banyak yang Ragu Proyek Strategis Tuntas Akhir Tahun, Wan Thamrin : Nanti Saya yang Resmikan

RIAUBOOK.COM - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim optimis pembangunan sejumlah proyek strategis yang bersumber dari Anggaran Pendapatan…

Foto

RAPP Bersama TNI Bangun Rumah untuk Kalangan Kurang Mampu

RIAUBOOK.COM - PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) melaksanakan karya bakti yakni membedah rumah warga kurang mampu bersama Korem…

Foto

Hari Ini MoU RAPBD Riau 2019, Legislator Nyatakan 'Mumet'

RIAUBOOK.COM - Setelah sempat tertunda sebelumnya, akhirnya DPRD Riau kembali menjadwalkan hari ini, Rabu (21/11/2018) akan menyepakati atau lakukan MoU…

Foto

Program Visi & Misi Gubernur Riau Terpilih Bisa Masuk, Asal...

RIAUBOOK.COM - Seorang Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Riau, Aherson menyikapi 'polemik' terkait visi dan misi Gubernur Riau dan Wakil…

Foto

Duh, APBD Riau Diprioritaskan untuk Bayar Utang

RIAUBOOK.COM - Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TPAD)-Banggar kembali fokus melakukan pembahasan APBD 2019 setelah koordinasi terkait dana bagi hasil (DBH)…

Foto

Alasan Pemprov Riau Serapan DAK Minim

RIAUBOOK.COM - Serapan atau realisasi Dana Alokasi Khusus (DAK) Pemerintah Provinsi Riau sangat rendah, pejabat setempat beralasan hal itu disebabkan…

Foto

Tahun 2018 Pemprov Riau Diberi DAK Rp189 Miliar, Itupun Tak Habis

RIAUBOOK.COM - Pemerintah pusat tahun 2018 memberikan pagu dana alokasi khusus (DAK) senilai Rp189 miliar, namun Pemerintah Provinsi Riau baru…

Foto

Realisasi DAK Fisik Pemprov Riau Masih 52 Persen, Sekda Sebut Kendalanya pada Perencanaan

RIAUBOOK.COM - Realisasi Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau masih 52,78 persen atau Rp99,9 miliar dari…

Foto

Pembangunan Indragiri Hulu Bakal Ada Skala Prioritas, APBD 2019 Dipastikan Defisit

RIAUBOOK.COM - Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Indragiri Hulu (Inhu), Riau, untuk dapat mengatur pembelanjaan menurut skala prioritas yang…

Foto

Sekdaprov Riau Minta Dinas PUPR 'Pecut' Kontraktor Pelaksana Pembangunan Jembatan Siak IV

RIAUBIOK.COM - Sekretaris Daerah Provinsi Riau Ahmad Hijazi berharap Dinas PUPR Riau selaku Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis yang menangani…

Foto

Duh, Jembatan Siak IV Dipastikan Tak Rampung Tahun Ini

RIAUBOOK.COM - Proyek pembangunan Jembatan Siak IV yang menghubungkan wilayah pusat kota dengan Kecamatan Rumbai, Pekanbaru, Riau, dipastikan tidak akan…

Foto

Bangun Pelalawan, Bupati Minta Perusahaan Kucurkan CSR

RIAUBOOK.COM - Pemerintah Kabupaten Pelalawan, Riau, meminta seluruh perusahaan yang beroperasi di daerah itu untuk berpartisipasi dalam membangun daerah dengan…

Foto

Proyek Jembatan Layang Baru 60 Persen, Legislator Pesimistis, Pekanbaru Malah Tambah Macet

RIAUBOOK.COM - Proyek pembangunan dua fly over di Pekanbaru masih digesa namun tidak akan selesai tepat waktu sesuai dengan yang…

Foto

Ragu, Jembatan Siak IV Siap Tahun Ini

RIAUBOOK.COM - Diragukan kesiapan jembatan Siak IV untuk rampung 100 persen sebelum akhir tahun ini, demikian Kepala Dinas Pekerjaan Umum…

Foto

Tahun Depan Dibangun Gedung Olahraga di Indragiri Hulu Senilai Rp13,8 Miliar

RIAUBOOK.COM - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau, tahun depan akan membangun satu sarana olahraga berupa Gedung Olahraga (GOR) yang…

Foto

Pembangunan Dua Flyover di Pekanbaru, 'Sudah Mulai Pasang Girder'

RIAUBOOK.COM - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau terus mengejar penyelesaian pembangunan dua Flyover di Pekanbaru, saat…

Pendidikan