Ini Dia Hasil Pleno Resmi KPU di 28 Provinsi, Jokowi atau Prabowo yang Menang?

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menuntaskan pleno rekapitulasi di 28 provinsi terkait dengan hasil pemilihan umum presiden 17 April 2019.

Hasilnya, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin masih unggul dari pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam rekapitulasi suara tingkat nasional yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Hingga Sabtu (18/5) pagi pukul 10:48 WIB, KPU telah merampungkan rekapitulasi suara tingkat nasional untuk 28 dari 34 provinsi dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemilu 2019, dengan yang terbaru adalah Papua Barat.

Di Papua Barat, Jokowi-Maruf merebut 508.997 suara, sementara pesaingnya mendapatkan 128.732 suara. Pada hari ini, KPU akan menggelar pleno untuk tiga provinsi lain yaitu DKI Jakarta, Sumatera Utara, dan Sulawesi Selatan.

Di tingkat nasional, Jokowi-Ma'ruf sementara mengumpulkan 70.833.292 suara sah atau setara dengan 55,71 persen dari total suara sah yang berjumlah 127.132.890 suara. Sementara, Prabowo-Sandi memperoleh 56.299.598 suara atau setara 44,28 persen suara sah.

Pasangan petahana hingga saat ini tercatat meraih kemenangan di 17 provinsi, yaitu Kalimantan Tengah, Jawa Timur, Bangka Belitung, Bali, Jawa Tengah, Kepulauan Riau, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Lampung, Kalimantan Timur, Yogyakarta, Sulawesi Barat, Kalimantan Barat, Gorontalo, Kalimantan Utara dan Papua Barat.

Sementara Prabowo-Sandi memang di menang di 11 provinsi lainnya. Yaitu di provinsi Jawa Barat, Jambi, Sumatra Selatan, Maluku Utara, Kalimantan Selatan, Bengkulu, Sulawesi Tenggara, Sumatra Barat, Banten, Nusa Tenggara Barat, dan Aceh.

Jawa Tengah masih jadi lumbung suara Jokowi di pilpres kali ini. Jokowi-Ma'ruf memborong 16.825.511 suara atau 77,29 persen suara sah di sana. Sementara Prabowo memperkokoh dominasi di Jawa Barat. Paslon 02 dengan perolehan 16.077.446 suara atau 59,93 persen suara sah di sana

Masih ada enam provinsi lagi yang belum direkapitulasi KPU di tingkat nasional, yaitu Sumatra Utara, Riau, DKI Jakarta, Sulawesi Selatan, Maluku dan Papua.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum (UU Pemilu), KPU punya waktu 35 hari dari pemungutan suara untuk menuntaskan rekapitulasi.

Setelah itu, KPU akan menetapkan hasil rekapitulasi tingkat nasional. Jika tak ada gugatan ke Mahkamah Konstitusi hingga tiga hari setelahnya, maka KPU akan menetapkan calon terpilih

Berikut adalah hasil rekapitulasi suara Pilpres 2019 di 27 dari 34 provinsi:

1.Provinsi Bali

Paslon 01: 2.351.057

Paslon 02: 213.415

2.Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Paslon 01: 495.729

Paslon 02: 288.235

3.Provinsi Kalimantan Utara

Paslon 01: 248.239

Paslon 02: 106.162

4.Provinsi Kalimantan Tengah

Paslon 01: 830.948

Paslon 02: 537.138

5.Provinsi Gorontalo

Paslon 01: 369.803

Paslon 02: 345.129

6.Provinsi Bengkulu

Paslon 01: 583.488

Paslon 02: 585.999

7.Provinsi Kalimantan Selatan

Paslon 01: 823.939

Paslon 02: 1.470.163

8.Provinsi Kalimantan Barat

Paslon 01 : 1.709.896

Paslon 02 : 1.263.757

9.Provinsi Sulawesi Barat

Paslon 01 : 475.312

Paslon 02 : 263.620

10. Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta

Paslon 01 : 1.655.174

Pason 02 : 742.481

11. Provinsi Kalimantan Timur

Paslon 01: 1.094.845

Paslon 02: 870.443

12. Provinsi Lampung

Paslon 01: 2.853.585

Paslon 02 : 1.955.689

13. Provinsi Maluku Utara

Paslon 01 : 310.548

Paslon 02 : 344.823

14. Provinsi Sulawesi Utara

Paslon 01 : 1.220.524

Paslon 02 : 359.685

15. Provinsi Jambi

Paslon 01 : 859.833

Paslon 02 : 1.203.025

16. Provinsi Sulawesi Tengah

Paslon 01: 914.588

Paslon 02 : 706.654

17. Provinsi Jawa Timur

Paslon 01 : 16.231.668

Paslon 02 : 8.441.247

18. Provinsi Nusa Tenggara Timur

Paslon 01: 2.368.982

Paslon 02: 305.587

19. Provinsi Sumatra Selatan

Paslon 01 : 1.942.987

Paslon 02 : 2.877.781

20. Provinsi Sulawesi Tenggara

Paslon 01 : 555.664

Paslon 02 : 842.117

21.Provinsi Sumatra Barat

Paslon 01 : 407.761

Paslon 02 : 2488733

22. Provinsi Jawa Tengah

Paslon 01 : 16.825.511

Paslon 02 : 4.944.447

23. Provinsi Kepulauan Riau

Paslon 01 : 550.692

Paslon 02 : 465.511

24. Provinsi Banten

Paslon 01 : 2.537.524

Paslon 02 : 4.059.514

25. Provinsi Nusa Tenggara Barat

Paslon 01 : 951.242

Paslon 02 : 2.011.319

26. Provinsi Aceh

Paslon 01 : 404.188

Paslon 02: 2.400.746

27. Provinsi Jawa Barat

Paslon 01 : 10.750.568

Paslon 02: 16.077.446

28. Provinsi Papua Barat

Paslon 01: 508.997

Paslon 02: 128.732 (adp/vws)

Sumber cnnIndonesia

foto

Terkait

Foto

Australia Pilih Pemimpin, Calonnya 'Jualan' Perubahan Iklim dan Atasi Kekacauan

RIAUBOOK.COM, AUSTRALIA - Setelah Indonesia yang kini masih menunggu hasil pencoblosan dan perhitungan resmi (rekapitulasi) KPU RI hasil Pemilu 2019,…

Foto

Real Count KPU Tembus 86 Persen, Nasib Prabowo Tinggal Hitungan Hari

RIAUBOOK.COM - Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) masih terus mengupdate rekap hasil perhitungan suara Pemilu 2019. …

Foto

Bawaslu Riau Gelar Sidang Administrasi Acara Cepat di Rokan Hulu dan Siak

RIAUBOOK.COM - Jajaran Bawaslu Provinsi Riau menggelar Sidang Administrasi Acara Cepat, menindaklanjuti adanya dugaan pelanggaran Pemilu 2019 yang terjadi di…

Foto

Jika Prabowo Ditetapkan Kalah, Waketum Gerindra Ajak Masyarakat Pendukung 02 tak Bayar Pajak

RIAUBOOK.COM - Jika Prabowo tetapkan kalah oleh KPU pada Pilpres 2019 ini, wakil ketua umum partai Gerindra Arief Poyuono mengajak…

Foto

Ini Respons Jokowi Terkait Prabowo Tolak Hasil KPU

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto menyatakan menolak hasil penghitungan suara Pemilu 2019 yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU).…

Foto

Mencoblos Atas Nama Orang Lain, Warga Rokan Hilir Lolos dari Ancaman Bui

RIAUBOOK.COM - Darmawati Sitorus, warga Kabupaten Rokan Hilir yang sebelumnya diduga melakukan tindak pidana pemilu, berhasil lolos dari ancaman kurungan…

Foto

Real Count KPU Pagi Ini, Berapa Selisih Jokowi dengan Prabowo?

RIAUBOOK.COM - Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) masih terus mengupdate rekap hasil perhitungan suara Pemilu 2019. …

Foto

Hasil Rekapitulasi, Prabowo-Sandi Unggul 2 Juta Suara di Wilayah Ini

RIAUBOOK.COM - Pasangan Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin kalah dari pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dengan jarak suara menvapai 2 juta, demikian…

Foto

Malam Ini Real Count KPU Sudah 78 Persen, Nasib Prabowo Tinggal 22 Persen

RIAUBOOK.COM - Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) masih terus mengupdate rekap hasil perhitungan suara Pemilu 2019. …

Foto

Kalsel Jadi Lumbung Suara Prabowo-Sandi, Ini Hasil Rekapitulasi Resmi KPU

RIAUBOOK.COM - Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menyelesaikan pleno rekapitulasi nasional hasil penghitungan suara Pilpres 2019 di Provinsi Kalimantan Selatan. Hasilnya,…

Foto

Hasil Rekapitulasi Resmi KPU, Prabowo-Sandi Unggul hingga 85,95 Persen di Wilayah Ini

RIAUBOOK.COM - Kemenangan besar diraih pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 02 Prabowo-Sandi untuk di sejumlah wilayah, demikian hasil rekapitulasi…

Foto

Real Count KPU Sudah 77 Persen, Ini Hasilnya

RIAUBOOK.COM - Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) masih terus mengupdate rekap hasil perhitungan suara Pemilu 2019. …

Foto

FPI Bakal Terima Keputusan KPU Terkait Pilpres, Siapapun Pemenangnya

RIAUBOOK.COM, BANYUMAS - Organisasi Front Pembela Islam (FPI) Kabupaten Banyumas menyatakan sikap untuk siap menerima hasil Pilpres yang akan diumumkan…

Foto

Real Count KPU Sudah 623.754 TPS, Jokowi atau Prabowo?

RIAUBOOK.COM - Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) masih terus mengupdate rekap hasil perhitungan suara Pemilu 2019. …

Foto

Sindir Ketum Demokrat, Kivlan Zen: SBY Nggak Jelas Kelaminnya

RIAUBOOK.COM - Mantan Kepala Staf Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat Mayor Jenderal (Purnawirawan) Kivlan Zen menyindir ketum partai Demokrat Susilo…

Foto

Unjuk Rasa Didepan Bawaslu, Kivlan Zen Sindir SBY dengan Sebutan Licik

RIAUBOOK.COM - Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan mantan Wasekjen partai Demokrat Andi Arief disindir mantan Kepala Staf Komando Cadangan Strategis…

Foto

PAN Raih Suara Terbanyak di Siak, Tapi Kursi Ketua DPRD tak Miliknya

RIAUBOOK.COM - KPU Siak telah menyelesaikan rapat pleno terbuka rekapitulasi perhitungan suara untuk Pemilu 2019. Alhasil, untuk perolehan suara di…

Foto

40 Caleg yang Bakal Duduk di Kursi DPRD Siak 2019-2024

RIAUBOOK.COM - Komisi Pemilhan Umum (KPU) Siak telah selesai melakukan rapat pleno rekapitulasi suara, baiak itu untuk Pilpres, DPR RI,…

Foto

Real Count KPU Sudah 73 Persen, Bagaimana Nasib Prabowo?

RIAUBOOK.COM - Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) masih terus mengupdate rekap hasil perhitungan suara Pemilu 2019. …

Foto

PPP dan Hanura Kehilangan Kursi di Dapil II Siak

RIAUBOOK.COM - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan partai Hanura harus merelakan kursinya diambil partai lain di dapil II Siak, pasalnya…

Pendidikan