Jelang Lebaran, Jalan Tol Trans Sumatera Masih Kondusif

RIAUBOOK.COM - Seminggu jelang Hari Raya Idul Fitri 1441 H tahun 2020, kondisi Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) masih kondusif.

Pengelola JTTS, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) juga telah melakukan berbagai persiapan agar dapat memberikan pelayanan optimal bagi kendaraan yang masih diizinkan untuk melintas di seluruh ruas menyusul adanya larangan mudik lebaran dari pemerintah.

Per hari ini, Selasa (19/5/2020), volume kendaraan yang melintas di JTTS dilaporkan telah mencapai 633.145 kendaraan. Meskipun begitu, belum terlihat adanya peningkatan volume kendaraan.

Executive Vice President Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol Hutama Karya, J. Aries Dewantoro mengatakan bahwa persiapan yang telah dilakukan Hutama Karya tahun ini cukup berbeda dari tahun sebelumnya. Di mana, persiapan kali ini lebih mengutamakan aspek protokol pencegahan Covid-19 yang ketat.

"Kami mendukung arahan pemerintah untuk tidak mudik pada lebaran kali ini. Meski begitu, kami tetap melakukan persiapan di ruas-ruas tol yang kami kelola seperti pembuatan posko lebaran dan check point, penyekatan di beberapa ruas tol, serta penerapan protokol kesehatan yang ketat dengan mengedepankan physical distancing di Tempat Istirahat Sementara (TIS)," terangnya.

"Khusus untuk di TIS, kami tidak mengizinkan penjulan makanan atau minuman, namun untuk berbagai fasilitas seperti SPBU, Musholla, Toilet akan tetap dibuka seperti biasa," tambah Aries lagi.

Lebih lanjut ia menyampaikan, check point dan penyekatan masing-masing berada di ruas tol Bakauheni-Terbanggi Besar (Bakter), ruas tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka), ruas tol Medan - Binjai (Mebi) Seksi 2&3, ruas tol Palembang - Indralaya (Palindra), dan Pekanbaru - Dumai (Permai) Seksi 1.

Untuk ruas tol Bakter, check point dan posko jalur lebaran tersebut tersebar di 6 titik, yaitu di Rest Area KM 20B & 49A, Rest Area 87 A&B, dan KM 116 A&B, sementara di Ruas tol Terpeka terletak di Gerbang Tol (GT) Gunung Batin, GT Menggala, GT Lambu Kibang, GT Way Kenanga, GT Simpang Pematang, GT Kayu Agung, dan ada satu Posko tambahan di Rest Area 215.

"Hanya kendaraan yang memiki KTP dan plat kendaraan sesuai provinsi, menggunakan masker dan bersuhu tubuh normal yang boleh melintas dan kendaraan tersebut juga harus di periksa di setiap pos check point," tuturnya.

"Jika memenuhi kriteria yang ditetapkan melalui Permenhub No 25 tentang Pengendalian Transportasi Selama Masa Mudik Idul Fitri Tahun 1441 H, baru kendaraan tersebut diperbolehkan melintas. Apabila tidak, kendaraan tersebut akan kami putar balikkan dan tidak diizinkan melintas di ruas-ruas tol tersebut. Lalu untuk Bus yang tidak memiliki stiker Dinas Perhubungan (Dishub) sebagai angkutan aman Covid-19 akan ditahan dan penumpangnya akan dikembalikan ke daerah asal" imbuhnya.

Sementara itu, pada Seksi 1 Tol Pekanbaru-Dumai yang resmi dibuka secara fungsional sejak Senin (18/5/2020) hingga 1 Juni 2020 mendatang, PT Hutama Karya juga telah menyiapkan dua chceck point.

Pada jalan bebas hambatan sepanjang 9,2 KM dari Pekanbaru sampai Minas itu, juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang seperti 193 kendaraan siaga (Ambulance, Mobil Derek dan PJR), 62unit VMS dan 208 titik Gardu Tol Otomatis.

Hingga saat ini, Hutama Karya telah menghentikan sementara fasilitas top-up tunai, serta melakukan pembagian masker, hand sanitizer dan tongkat tol secara gratis di sejumlah ruas tol-nya.

Hal tersebut, dilakukan lantaran Hutama Karya tetap memegang teguh prinsip dan regulasi yang telah diatur oleh pemerintah.

Hutama Karya juga mengimbau kepada seluruh pengendara untuk tetap mematuhi peraturan yang berlaku, membatasi diri untuk keluar rumah apabila tidak ada keperluan yang mendesak, menggunakan masker apabila keluar rumah, serta untuk sementara tidak melakukan kegiatan mudik ke kampung halaman demi mencegah penyebaran Covid-19. (RB/Dwi)

foto

Terkait

Foto

Jelang Idul Fitri, Petugas Pos Covid-19 Km24 Mahato Tingkatkan Pegawasan

RIAUBOOK.COM - Babinsa Koramil 11/ Tambusai, Serda Abinuh Daulay meminta petugas yang berjaga di Pos Covid-19 Km24 Mahato, Kecamatan Tambusai…

Foto

Gubri Sambut Kedatangan Sri Rahayu, Warga Pekanbaru Pengidap Kanker Ganas di Kepala

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar secara langsung menyambut kedatangan Sri Rahayu (34), warga asal Pekanbaru pengidap kanker ganas yang…

Foto

Distribusi Logistik Perlu Dijaga Untuk Tekan Inflasi di Riau

RIAUBOOK.COM - Asisten III Setdaprov Riau Syahrial Abdi mengungkapkan perlu adanya pengendalian terhadap ketersediaan bahan pangan untuk menekan inflasi Bumi…

Foto

Perkembangan Covid-19 di Riau, Sudah Lebih dari 100 Kasus Positif

RIAUBOOK.COM - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Riau kembali mengumumkan adanya 2 penambahan kasus positif di wilayah setempat, Senin…

Foto

Skenario Kementerian BUMN Hadapi The New Normal

RIAUBOOK.COM - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) telah menyusun skenario dalam menghadapi perubahan perilaku saat menjalankan aktivitas normal yang…

Foto

Peran Babinsa Cegah Covid-19, Ajak Warga Tingaktan Kesadaran Lewat Komsos

RIAUBOOK.COM - Dalam upaya percepatan penanganan virus corona (covi-19), pemerintah pusat turut mengerahkan segala sumber daya yang ada, termasuk di…

Foto

Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Hentikan Penelitian Covid-19 Bill Gates

RIAUBOOK.COM - Badan Pengawas Obat dan Makanan (The US Food and Drug Administration/FDA) Amerika Serikat menghentikan penelitian virus corona (covid-19)…

Foto

Stabilisasi Harga Jelang Lebaran, 52 Ton Gula Disiapkan dalam Operasi Pasar

RIAUBOOK.COM - Dalam upaya menjaga stabilitas harga menjelang lebaran tahun ini, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar secara resmi melaunching operasi pasar,…

Foto

Umat Kristen di Amerika Percaya Virus Corona Cara Tuhan Tegur Manusia

RIAUBOOK.COM - Sumber survei terkemuka mengungkap, lebih dari dua pertiga warga Amerika Serikat (AS) yang beragama percaya bahwa Tuhan menggunakan…

Foto

Begini Maksud Berdamai dengan Virus Corona Kata PA 212

RIAUBOOK.COM - Persaudaraan Alumni (PA) 212 mengatakan bahwa pemerintah tampaknya lebih memilih berdamai dengan corona yang merupakan senjata pemusnah masal…

Foto

Petugas Periksa Kondisi ODP di Kuala Kampar

RIAUBOOK.COM - Sejumlah petugas dari Puskesmas dampingi aparat pembina desa, Minggu (17/5/2020) mendatangi salah satu rumah Orang Dalam Pemantauan (ODP)…

Foto

Antisipasi Lonjakan Harga Saat Pandemi, Babinsa Koramil 13/Rokan Pantau Pasar

RIAUBOOK.COM - Mengantisipasi terjadinya lonjakan harga akibat ulah oknum pedagang yang curang, Babninsa Koramil 13/Rokan, K9dim 0313/KPR, Sera Aan Setiawan…

Foto

Petugas Masih Temui Warga Tak Gunakan Masker

RIAUBOOK.COM - Tim gabungan TNI-Polri bersama instansi terkait yang berjaga di pos pengamanan sekaligus check point Covid-19, Desa Bangun Purba…

Foto

147 Mahasiswa Asal Riau Terisolasi di Sudan, Pengiriman Bantuan Terkendala

RIAUBOOK.COM - Sebanyak 147 orang mahasiswa asal Riau dilaporkan masih terisolasi di Sudan lantaran pemerintah negara setempat menerapkan kebijakan lockdown…

Foto

Polres Inhu Serahkan Bhakti Sosial Korban Terdampak Covid-19 di 14 Kecamatan

RIAUBOOK.COM - Pihak Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu), Riau, melaksanakan apel gerakan bhakti sosial serentak dalam mewujudkan kepedulian terhadap…

Foto

Idul Fitri di Arab Saudi Menyedihkan, Jam Malam Akibat Corona Menggila

RIAUBOOK.COM - Pemerintah Arab Saudi melalui pijak Kementerian Kesehatan setempat mengumumkan 2.307 kasus baru infeksi Covid-19 pada Jumat (15/5/2020).Angka tersebut…

Foto

Virus Corona Masih Mewabah, Terbaru Sudah 4,6 Juta Jiwa Terinfeksi

RIAUBOOK.COM - Wabah virus corona dilaporkan masih terus mewabah di seluruh negara di dunia dengan jumlah kasus baru yang dikonfirmasi…

Foto

Belum Ada Karyawan yang Mengadu ke Disnaker Riau Soal Pembayaran THR

RIAUBOOK.COM - Sejak dibukanya Posko Satuan Tugas (Satgas) Pelayanan Konsultasi dan Penegakan Hukum Pelaksanaan Pembayaran Tunjangan Hjari Raya (THR) ahun…

Foto

Klaster Santri dari Jawa Timur Kembali Sumbang Kasus Positif Covid-19 di Riau

RIAUBOOK.COM - Klaster kepulangan santri dari Jawa Timur kembali menyumbang penambahan 1 kasus positif virus corona (covid-19) di Provinsi Riau.…

Foto

Prakiraan Cuaca Hari Ini, Sebagian Wilayah Riau Berpotensi Hujan Ringan

RIAUBOOK.COM - Badan Meterologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru memprakirakan, Sabtu (16/5/2020) pagi, cuaca di Provinsi Riau akan cerah…

Pendidikan