Gubernur Syamsuar Geram, Semua Pimpinan BRK Dikumpulkan

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Syamsuar langsung mengumpulkan semua komisaris, direktur dan kepala cabang Bank Riau Kepri (BRK) di setiap kecamatan dan kabupaten di Riau setelah penangkapan pegawai Bank Riau Kepri yang membobol uang nasabah dengan total Rp5 miliar.

Pegawai BRK berinisial RP sudah ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga menggandakan kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik nasabah untuk menarik saldo dalam rekening nasabah bank.

"Saya kemarin langsung memanggil direksi dan Komisaris BRK. Saya minta kumpulkan semua kepala cabang sampai kecamatan," ujar Syamsuar, Jumat (1/7/2022).

Syamsuar geram dengan tingkah pegawai bank BUMD itu karena membuat buruk nama BRK. Apalagi, kata dia, BRK akan pindah dari konvensional menjadi syariah.

"Saya mau ingatkan ini, supaya mereka kerja yang benar saja. Saya sudah sampaikan sampai ke direksi, dirut dan lain-lain," tegasnya.

Bahkan, Syamsuar meminta jika ada pegawai yang bekerja merugikan nasabah dan bank, untuk dipecat secepatnya. Syamsuar tak ingin nama baik BRK dirusak satu pegawai bahkan lebih.

"Saya minta ini prioritas. Kalau ada yang tidak betul ini pecat saja, saya tidak mau oknum ini merusak BRK, oknum nakal dan merusak nama baik," jelasnya.

Syamsuar juga meminta pimpinan BRK untuk selalu evaluasi dan selalu memantau dana nasabah agar kejadian serupa tidak terjadi.

"Dia tahu dan dia mencuri. Ya manajemen juga harus evaluasi, dengan kondisi terbuka-terbuka (dibobol) dia harus proaktif mengecek anggotanya," kata Syamsuar.

Kasus itu berawal dari laporan yang ditangani Subdit II Reskrimsus Polda Riau No: LP/B/290/VI/2022/SPKT/RIAU tanggal 24 Juni 2022. Dalam laporan itu diduga terjadi transaksi penarikan dana di rekening tabungan tanpa seizin nasabah.

"Kita menerima laporan adanya pegawai Bank Riau Kepri dengan menggandakan kartu ATM. Itu terjadi tahun 2020-2022 di Bank Riau Kepri cabang Pekanbaru," kata Kasubdit II Tipibank Ditreskrimsus Polda Riau Kompol Tedy Ardian.

Setelah diselidiki polisi, pencurian uang nasabah diduga kuat dilakukan admin bank berinisial R. Tedy dan anggotanya menemukan dugaan adanya transaksi penarikan dari rekening nasabah kartu ATM yang dibuat tidak sebagaimana peruntukan atau digandakan.

Hal itu dilakukan tanpa seizin atau tanpa sepengetahuan dari 71 orang nasabah di Bank Riau Kepri. Rezky ditangkap pada Sabtu (25/6) kemarin.

"Dari hasil audit tim Investigasi Anti Fraud Bank Riau Kepri, pada 22 Juni 2022 didapat kerugian. Jadi jumlah kerugian terhadap 71 orang nasabah PT Bank Riau Kepri itu total sebesar Rp5.027.191.603," katanya.

Tedy menceritakan, tersangka awalnya menghubungi Customer Service Bank Riah Kepri cabang Pasir Pangaraian, Dilika Putri. Dia meminta bantuan Dilika Putri untuk membuka dorman rekening tabungan sesuai nama nasabah yang ada.

Kemudian pada 17 Juni 2022, Dilika mengetahui telah terdapat transaksi penarikan dengan menggunakan kartu ATM dari rekening tabungan nasabah. Padahal seharusnya nasabah tidak ada memiliki fasilitas kartu ATM.

Pada 21 Juni, Quality Angsuran PT Bank Riau Kepri, Adria Fitra mengetahui ada penarikan dengan ATM nasabah inisial MK. Temuan tersebut selanjutnya dilaporkan ke pimpinan pusat Bank Riau Kepri di Kota Pekanbaru.

"Setelah diinvestigasi, kasus dilaporkan ke Polda Riau dan ditindaklanjuti oleh Subdit II Perbankan Ditreskrimsus Polda Riau. Kemudian tersangka ditangkap dan ditahan," ucapnya.

Tersangka Rezky dijerat dengan Pasal 49 ayat (1) huruf a Jo Pasal 49 ayat (2) huruf b UU Perbankan. Ancaman hukumannya penjara 5 tahun ke atas.

Uang Rp5 miliar itu diduga digunakan pelaku untuk judi. Namun, keterangan pelaku kini masih didalami.

"Pelaku mengaku uang yang ditilapnya habis untuk main judi. Tetapi pengakuannya masih terus kami dalami apakah ini ada keterlibatan pihak lain. Namun, sejauh ini pelaku main sendiri," jelasnya.(mcr)

foto

Terkait

Foto

FPR Audiensi ke BPJS Sumbagteng-Jambi, Deputi: Kami Ringankan Tunggakan Peserta

RIAUBOOK.COM - Forum Pemred Riau (FPR) audiensi BPJS-Kesehatan Wilayah Sumbagteng-Jambi yang membawahi pengelolaan BPJS untuk empat provinsi di lantai II…

Pertamina Dumai raih lagi Penghargaan Bisnis Indonesia CSR Award 2022

RIAUBOOK.COM - Ajang Bisnis Indonesia CSR Award (Bisra) 2022 mendaulat program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Kilang Pertamina Internasional Refinery…

JMSI Dumai rampungkan restruktur pengurus dan bersiap gelar Rakercab

RIAUBOOK.COM - Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kota Dumai agendakan gelar rapat kerja cabang pada Juli 2022 nanti untuk membahas…

Foto

Baru Saja, MenPAN-RB Tjahjo Kumolo Wafat

RIAUBOOK.COM - Kabar duka, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo meninggal dunia usai menjalani perawatan intensif…

Foto

Pantau Jemaah Haji Riau, Gimana Kondisi Makanan Mereka Ya...

RIAUBOOK.COM - Kementerian Kesehatan memastikan makanan jemaah haji aman untuk dikonsumsi karena pemantauan dilakukan melalui dashboard TelePetugas. Melalui TelePetugas,…

Foto

Brigjen Iroth Sonny: SMSI Harus Jaga Ideologi Pancasila Bersama TNI

RIAUBOOK.COM - Steering committee (SC) Rapat Pimpinan Nasional Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Tahun 2022 melakukan rapat persiapan bersama pimpinan…

Foto

Ini alasan KONI Dumai tidak bantu cabor dalam Kejurprov

RIAUBOOK.COM - Sekretaris Komite Olahraga Nasional Indonesia Kota Dumai Muhammad Said menegaskan perihal anggaran bantuan untuk pengurus cabang olahraga sudah…

Foto

Kehadiran Ukraina di KTT G20 Indonesia Tergantung...

RIAUBOOK.COM - Presiden Volodymyr Zelensky mengatakan, partisipasi Ukraina dalam KTT G20, yang akan diadakan di Indonesia, akan tergantung pada situasi…

Foto

NasDem: Restorasi Pilpres 2024

PARTAI Nasional Demokrat (NasDem) memiliki frekwensi politik yang berbeda dengan partai-partai lainnya, restorasi menjadi inti dari keterpilihan Surya Paloh menjadi…

Foto

Job Kurniawan: Pemprov Riau Cegah Sebaran Penyakit Hewan Jelang Idul Adha

RIAUBOOK.COM - Perlu dilakukan koordinasi khususnya di lintas sektoral dalam upaya penanggulangan dan pencegahan penyebaran wabah Penyakit Mulut dan Kuku…

Foto

Sejahterakan Masyarakat, Pemprov Riau Percepat Sertifikasi Halal

RIAUBOOK.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau bersama Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menggelar rapat koordinasi percepatan sertifikasi halal yang…

Foto

Komisaris Utama Kilang Pertamina Internasional puji kinerja RU II Dumai

RIAUBOOK.COM - Komisaris Utama PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Triharyo Indrawan Susilo puji kinerja dan kesiapsiagaan yang dicapai Refinery Unit…

Foto

Mahasiswa Politeknik Negeri Medan dikenalkan bisnis kilang Pertamina Dumai

RIAUBOOK.COM - Sebanyak 71 mahasiswa Politeknik Negeri Medan berkunjung dan studi tur ke PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Refinery…

Foto

Perizinan sejumlah usaha hiburan malam Dumai ditemukan belum lengkap

RIAUBOOK.COM - Tim Pengawas Terpadu Pemerintah Kota Dumai temukan sejumlah kekurangan dokumen syarat perizinan saat melakukan operasi pengawasan operasional di…

Foto

Marshanda Ditemukan di Wilayah Gelandangan dan Pecandu Narkoba AS

RIAUBOOK.COM - Aktris Marshanda ditemukan di kawasan rawan kriminal, tempat di mana banyak gelandangan dan pecandu narkoba sekitar wilayah Las…

Foto

Aktris Marshanda Hilang di Los Angeles, Sempat Sebut Nama Joe Biden dan Jokowi

RIAUBOOK.COM - Aktris Marshanda sempat disebut linglung sebelum dikabarkan hilang di Los Angeles, Amerika Serikat, dia bahkan sempat menyebut nama…

Foto

Muflihun Akan Cabut Izin Holywings Pekanbaru

RIAUBOOK.COM - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Riau, Muflihun, akan menjabut izin Kafe Holywings jika terbukti melanggar aturan dan mengancam…

Foto

AS Siapkan Rp9.000 Triliun Lawan Proyek Tiongkok di Indonesia

RIAUBOOK.COM - Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden, dan para pemimpin G7 lainnya meluncurkan kembali "Kemitraan untuk Infrastruktur dan Investasi…

Foto

Jenderal Andika Ganti Danpaspampres, Jokowi Akan Dikawal Sosok Wahyu Hidayat

RIAUBOOK.COM - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menerbitkan surat keputusan bernomor Kep/558/VI/2022 tentang pemberhentian dan pengangkatan perwira TNI. Dalam…

Foto

Presiden Jokowi Bersandar Dipelukan Joe Biden

RIAUBOOK.COM - Presiden Joko Widodo mengikuti pertemuan G7 yang dilaksanakan di Schloss Elmau, Jerman, Senin (27/06/2022), Presiden Jokowi disambut oleh…

Pendidikan