Peduli Banjir Inhu, BRK Serahkan Paket Sembako untuk Korban Banjir

Riau Book - Bank Riau Kepri menyalurkan bantuan untuk masyarakat korban banjir di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau pada Rabu (08/03/2017).

Bantuan tersebut disalurkan Bank Riau Kepri melalui Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hulu (Inhu). Bantuan diserahkan Direktur Kepatuhan dan Manajemen Resiko Bank Riau Kepri Eka Afriadi yang didampingi Kepala Cabang Bank Riau Kepri Air Molek Wahyudi Gustiawan dan diterima langsung oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Inhu Paino serta disaksikan Bupati Inhu Yopi Arianto.

Berkaitan dengan hal tersebut, Eka Afriadi mengatakan bantuan tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian Bank Riau Kepri terhadap bencana di daerah, khususnya di Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau.

"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat korban banjir,'' harap Eka Afriadi.

Bantuan yang disalurkan, sebut Eka, berupa 600 paket. Setiap paket berisi 5 kilogram beras, 1 kilogram gula dan 2 liter minyak goreng.

''Total bantuan 3 ton beras, 1.200 liter minyak goreng dan 600 kilogram gula dengan total biaya Rp67.800.000,'' ungkap Eka Afriadi lebih lanjut.

Sementara itu, Paino menuturkan bantuan yang diberikan oleh Bank Riau Kepri itu mulai disalurkan pada, Kamis (09/03/2017), karena pihak BPBD masih perlu mendata lokasi desa yang memang membutuhkan bantuan saat ini.

Menurut BPBD Inhu bencana banjir menimpa 30 desa yang terdiri dari tujuh desa di Kecamatan Sei. Lala, sembilan desa di Kecamatan Kelayang, tiga desa di Kecamatan Peranap, satu desa di Kecamatan Lubuk Batu Jaya, dua desa di Kecamatan Rengat dan empat desa di Kecamatan Rakit Kulim.

Bupati Inhu, Yopi Ariyanto mengungkapkan, apa yang dilakukan oleh Bank Riau Kepri ini hendaknya dapat menjadi cerminan bagi bank lainnya di Inhu dan juga pihak perusahaan. Karena saat ini mereka yang terkena dampak banjir memang sangat membutuhkan uluran bantuan para pengusaha, termasuk perbankan.

"Jangan hanya mencari keuntungan saja di Indragiri Hulu, tapi harus ada kepedulian masyarakat. Tidak penting apakah mereka nasabah atau bukan, apakah pelanggan atau bukan, tetap ada hak mereka mendapatkan kepedulian dari kita,'' tegas Yopi.

Dalam penyerahan bantuan tersebut turut dihadiri oleh Plt Sekda Inhu Hendrizal, Asisten II Setdakab Inhu Suratman, Kepala Bappeda Junaidi Rahmat dan pejabat lainnya di lingkungan Pemkab Inhu beserta para petugas BPBD. (RB/RLS)

Follow News : Riau | Kampar | Siak | Pekanbaru | Inhu | Inhil | Bengkalis | Rohil | Meranti | Dumai | Kuansing | Pelalawan | Rohul | Berita Riau

foto

Terkait

Foto

Andi Rachman: Pemprov Siap Bersinergi dengan Pemkab Membangun Daerah

Riaubook - Gubernur Riau, Arsyad Juliandi Rachman, Rabu (08/03/2017), membuka secara resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) Kabupaten Rokan Hulu tahun…

Foto

Ketua Umum PDUI Riau Gandeng Bank Riau Kepri untuk Co Branding

Riau Book - Direktur Utama Bank Riau Kepri (BRK) DR. Irvandi Gustari menandatangani MoU atau perjanjian kerjasama Co Branding dengan…

Foto

BRK Taja Workshop Kesiapan Penerbitan Obligasi

Riau Book - Bank Riau Kepri (BRK) menggelar workshop di Batam, Provinsi Kepulauan Riau yang bertajuk Penerbitan Obligasi PT. Bank…

Foto

BRK Dipercaya Pemkab Lingga Kelola PBB-P2

Riau Book - Bupati Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau, Alias Wello S.IP yang diwakilkan Sekda Drs. Abu Hasim, MM, menandatangani…

Foto

BRK Dikunjungi Deputi Pemberantasan PPATK, Lihat Pekanbaru dari Lantai 15

Riau Book - Dirut Bank Riau Kepri (BRK) DR. Irvandi Gustari di dampingi Direktur Kepatuhan dan Manajemen Resiko Eka Afriadi…

Foto

PKPU Pekanbaru Terus Berkarya Membangun Masyarakat Riau

Riaubook - PKPU atau Pos Keadilan Peduli Umat Pekanbaru telah memberikan karyanya kepada masyarakat Riau sebanyak kurang lebih 10.000 penerima…

Foto

Terapkan Transparansi Rekrutmen Pegawai, Gubernur Riau Meresmikan e-recruitment BRK

Riaubook - Guna menerapkan prinsip God Corporate Governance (GCG) dalam proses perekrutan pegawainya, PT. Bank Riau Kepri secara resmi meluncurkan…

Foto

Gubernur Riau Meresmikan e-Recruitment BRK

Riau Book - Untuk menerapkan prinsip God Corporate Governance (GCG) dalam proses perekrutan pegawai, PT Bank Riau Kepri meluncurkan program…

Foto

IMA Chapter Pekanbaru Resmi Dikukuhkan, Irvandi Gustari Terpilih jadi Presiden

Riau Book - Ratusan Pengurus Indonesia Marketing Association (IMA) Chapter Pekanbaru dikukuhkan oleh Direktur Organisasi IMA Pusat Roy Nicholas Mandey…

Foto

Syariah BRK Tingkatkan Kinerja dengan Berbenah Menuju Spin Off

Riaubook - Direktur Utama Bank Riau Kepri DR. Irvandi Gustari pada Sabtu (28/01/2017) membuka pelatihan bagi 150 pegawai Bank Riau…

Foto

IMA Chapter Pekanbaru Akan Segera Dikukuhkan dan Siap Memajukan Riau

Riaubook — Jumat (27/01/17) yang lalu, pengurus Indonesia Marketing Association (IMA) Pekanbaru bersilaturahmi mengunjungi Gubernur Riau H. Arsyadjuliandi Rahman…

Foto

Bank Riau Kepri Undang Ketua BPK RI, Gelar Seminar Nasional Tata Kelola BUMD

Riau Book - Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, Dr. Harry Azhar Aziz, M.A menjadi pembicara dalam seminar nasional Tata…

Foto

BRK Perkuat Sinergi Bisnis di Kepulauan Riau

Riau Book - Direktur Utama Bank Riau Kepulauan Riau (BRK), DR Irvandi Gustari dan Komisaris Utama Bank Riau Kepulauan Riau…

Foto

704 Nasabah Jadi Pemenang

Riau Book - Bank Riau Kepri kembali lakukan penarikan undian Sinar Tebar Miliar (STM) tahun keenam periode XII masa pengundian…

Foto

BRK Syariah Pasir Pengaraian Resmi Beroperasi, Irvandi: BRK Pertama SISKOHAT

Riau Book - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Rokan Hulu (Rohul), Riau, Sukiman beserta istri Peni Herawati pada Rabu (21/12/2016) meresmikan…

Foto

Provinsi Riau Tingkatkan Kualitas SDM Melalui Pendidikan

Riau Book - Untuk melahirkan sumber daya manusia (SDM) yang andal dan berkualitas, pemerintah Provinsi Riau berkomitmen dalam memperbaiki sektor…

Foto

Kemajuan Riau Didukung dengan Pengembangan Infrastruktur

Riau Book - Kemajuan Provinsi Riau harus didukung dengan perkembangan infrastruktur yang lengkap dan memadai dalam segala bidang.Apalagi kota yang…

Foto

Penerapan Sistem e-Government, Informasi Pemerintahan Bisa Didapatkan Masyarakat Kapanpun

RIAUBOOK - Sebagai tindak lanjut instruksi Presiden Joko Widodo, Pemerintah Provinsi Riau telah menjalankan sistem elektronik dalam kegiatan pemerintahan (E-Government)…

Foto

BRK Raih The Winner of Best Banking Brand 2016

Riau Book - Bank Riau Kepri (BRK) raih The Winner of Best Banking Brand 2016 for Best Digital Title di…

Foto

Semangat Pantang Menyerah Peraih Beasiswa

TIDAK memiliki biaya untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi bukan halangan bagi mereka yang memiliki keinginan kuat untuk bersekolah.Hal tersebut…

Pendidikan