Polri Sangkal Keroyok Mahasiswa Saat Aksi Unjuk Rasa

RIAUBOOK.COM - Saat aksi unjuk rasa mahasiswa berlangsung di berbagai daerah, sejumlah aparat kepolisian terekam dalam video melakukan tindakan pengroyokan kepada demonstran yang ditangkap.

Namun, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Polisi Dedi Prasetyo menyangkal jika tindakan tersebut dilakukan aparat kepada mahahasiswa peserta aksi, melainkan kepada perusuh.

"Bukan mahasiswa, tapi perusuh. Kalau demo mahasiswa damai dapat dipastikan tidak akan ada ekses seperti yang sudah saya sampaikan jauh-jauh hari," kata Dedi Prasetyo Rabu (25/9/2019).

Ia bahkan enggan berargumentasi soal dasar pengeroyokan yang dilakukan aparat kepolisian di lapangan kepada orang-orang yang diklaim menjadi perusuh.

"Itu kan sudah saya sampaikan kalau damai pasti hasilnya damai. Dan berapa banyak anggota polisi yang luka dan meninggal dunia saat pengamanan demo," tuturnya.

Soal luka berat yang diderita mahasiswa jurusan hukum Universitas Al Azhar saat ikut dalam aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR/MPR, Faisal Amir (21), Dedi hanya berdalih bahwa tak ada mahasiswa perusuh.

"Enggak ada mahasiswa perusuh. Kalau mahasiswa kan damai demonya. Kalau perusuh kan anarkis," cetus dia.

Diketahui demo mahasiswa berlangsung pada Senin-Selasa, 23-24 September. Mereka menuntut pembatalan sejumlah perundangan kontroversial, seperti UU Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan RKUHP.

Gelombang aksi yang dilakukan mahasiswa itu berujung ricuh di beberapa kota seperti Makassar, Medan, Bandung, dan Jakarta. Mahasiswa dan aparat terlibat bentrok.

Korban luka-luka berjatuhan. Tak hanya itu, sejumlah fasilitas umum turut hancur. Lemparan gas air mata dan water canon menimpa mahasiswa yang menyuarakan penolakan mereka.

Beberapa video yang beredar di media sosial memperlihatkan polisi melakukan pengeroyokan. Video yang diduga terjadi di Medan memperlihatkan sejumlah polisi mengeroyok seorang pria yang mengenakan jas almamater hijau. Pria itu dikeroyok sebelum akhirnya dimasukkan ke dalam gedung.

Sementara itu di Makassar, video memperlihatkan sejumlah polisi mengejar mahasiswa hingga masuk ke dalam Masjid. Dalam video itu memperlihatkan polisi menyeret pria yang hendak diamankan. Selain bawa tameng, polisi juga membawa tongkat pemukul.

Di Jakarta, sebuah video beredar diduga berlokasi di Gedung JCC, Jakarta Pusat. Dalam video itu memperlihatkan belasan anggota Brimob Polri mengeroyok satu pria hingga terkapar. Wartawan yang merekam pun mendapatkan intimidasi dari aparat.

Salah satu mahasiswa peserta demo di Jakarta pun terdeteksi menjalani operasi evakuasi pendarahan di kepala di RS Pelni, yakni Faisal, mahasiswa Universitas Al-Azhar. Ia disebut mengalami luka di kepala dan patah bahu.

Tak hanya mereka, sejumlah jurnalis juga alami pengeroyokan oleh aparat. Seperti di Makassar, tiga jurnalis alami pengeroyokan oleh Brimob.

Sumber: CNNIndonesia.com

foto

Terkait

Foto

4.632 Orang di Pelalawan Terserang ISPA

RIAUBOOK.COM - Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Pelalawan Asril mengungkapkan, sejak terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla)…

Foto

Bareskrim Polri Panggil Bupati Pelalawan Soal Karla PT Adei Plantation

RIAUBOOK.COM - Bareskrim Mabes Polri menjadwalkan pemanggilan terhadap Bupati Kabupaten Pelalawan HM Harris sebagai saksi terkait kebakaran lahan yang melanda…

Foto

Moeldoko Sebut Penanganan Konflik Papua Tak Cukup Melalui Pendekatan Keamanan

RIAUBOOK.COM - Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko menyebut penyelesaian konflik di Papua tidak bisa hanya melalui pendekatan keaman, ia mengaku pihaknya…

Foto

Hotspot di Riau 39 Titik, BMKG Prediksi Turun Hujan

RIAUBOOK.COM - Jumlah hotspot (titik panas) di wilayah Riau berangsur turun menyusul terjadinya hujan di sejumlah daerah setempat pada Senin…

Foto

Pejabat BUMN Kembali Terjerat OTT KPK

RIAUBOOK.COM - Pejabat BUMN kembali terjerat operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada. Kabar tersebut dibenarkan Juru Bicara…

Foto

Rumah Dinas Bupati Pelalawan Jadi Posko Kesehatan

RIAUBOOK.COM - Kediaman dinas Bupati Pelalawan HM Harris kini difungsikan sebagai posko dan rumah singgah untuk penanggulangan dampak asap akibat…

Foto

Prajurit TNI Gugur saat Kerusuhan Expo Waena, Kepalanya Dibacok

RIAUBOOK.COM - Seorang Prajurit TNI yang tengah bertugas mengawal aksi demo aliansi mahasiswa Papua (AMP), gugur ketika kerusuhan pecah di…

Foto

Satu dari Tiga Orang Yang Dijemput Helikopter TNI Ditetapkan Jadi Tersangka Karhutla

RIAUBOOK.COM - Setelah melalui proses penyeldikan, satu dari tiga orang yang dijemput menggunakan helikopter milik TNI dari lapangan bola Desa…

Foto

PT CPI Siapkan Fasilitas untuk Warga Terdampak Kabut Asap

RIAUBOOK.COM - PT Chevron Pasific Indonesia (CPI) menyiapkan tempat evakuasi dan sejumlah fasilitas untuk membantu penanggulangan korban terdampak kabut asap…

Foto

Kantor PLN Wamena jadi Sasaran Amuk Massa

RIAUBOOK.COM - Kantor PLN Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua turut menjadi sasaran amuk massa dalam aksi demonstrasi pada Senin (23/9/2019). Bagian…

Foto

Jokowi Kumpulkan Menteri, Istana Bicara Situasi Terkini

RIAUBOOK.COM - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengumpulkan para menteri di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (23/9/2019) menyusul serangkaian aksi demonstrasi…

Foto

Riau Darurat Asap, Pemprov Minta Bantu Chevron Tampung 3000 Orang

RIAUBOOK.COM - Provinsi Riau telah ditetapkan sebagai daerah dalam keadaaan darurat pencemaran udara akibat kabut asap, terhitung sejak tanggal 23-30…

Foto

Syamsuyar Tetapkan Riau Darurat Pencemaran Udara

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Syamsuar memutuskan untuk menetapkan keadaan darurat pencemaran udara di Bumi Melayu, Senin (23/9/2019). Keputusan tersebut…

Foto

Kualitas Udara Pekanbaru Sangat Berbahaya, Parameter BMKG Kehabisan Angka

RIAUBOOK.COM - Grafik parameter kualitas udara di situs resmi Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) sudah tak mampu lagi menunjukkan…

Foto

Mengerikan, BNPB Ungkap Penyebab Fenomena Langit Merah di Muaro Jambi

RIAUBOOK.COM - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengungkapkan, fenomena langit merah yang terlihat mengerikan di Muaro Jambi pada Sabtu 21…

Foto

Syamsuar Larang Perangkat Desa Terbitkan SKT Lahan Bekas Terbakar

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Syamsuar melarang perangkat desa menerbitkan Surat Keterangan Tanah (SKT) untuk lahan yang terbakar. Apabila kedapatan, pihaknya…

Foto

Canggih, Smart SIM Bisa Dipakai Buat Ini

RIAUBOOK.COM - Korps Lalu Lintas Polri secara resmi telah melaunching Smart SIM bertepatan dengan perayaan ulang tahun Polisi Lalu Lintas…

Foto

Nagari-nagari di Kolong Jerebu

GUNUNG Singgalang, Gunung Marapi, keduanya 'hilang' di siang hari setelah kolong jerebu merambat hingga ke nyaris seluruh nagari (desa) di…

Foto

Syamsuar Beberkan Strategi Pencegahan Karhutla Kepada Mahasiswa

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Syamsuar membeberkan beberapa strateg yang telah disusun untuk mencegah, menanggulangi dan menindak tegas para pelaku penyebab…

Foto

Polda Riau Kembali Bidik dua Perusahaan di Pelalawan Sebagai Pelaku Karhutla

RIAUBOOK.COM - Polda Riau kembali membidik dua perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Pelalawan terkait kasus kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).…

Pendidikan