Rokan Hilir Usulkan Belasan Desa Adat

Rokan Hilir Usulkan Belasan Desa Adat

RiauBook.com - Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau mengusulkan belasan desa ke dalam program desa adat. Menurut sumber, saat ini ada beberapa kepenghuluan (setingkat kelurahan) yang masih kental mempertahankan adat istiadat serta tradisi nenek moyang.

Sejumlah kepenghuluan itu dikatakan tersebar di sejumlah kecamatan yakni Tanah Putih Tanjung Melawan, Tanah Putih, Tanjung Medan, Kubu Babussalam, Rantau Kopar dan Pekaitan. "Pembentukan Desa Adat sesuai dengan Undang-Undang Desa Nomor 6 tahun 2014," kata kepala Bidang Ketahanan Masyarakat Desa pada Bapemas Rohil, Sakinah, Sabtu (17/1). Dia berbcara mewakili Murniwati selaku pimpinan.

Menuut dia, rencana usulan ranperda disampaikan melalui Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemberdayaan Desa (BPM-Bangdes) propinsi Riau. Penilaianya sendiri  diantaranya menyangkut keunikan daerah, penerapan adat istiadat, tradisional serta melekatnya unsur budaya Melayu Riau.

Dari pendataan dan pertimbangan yang dijalankan kepenghuluan yang diusulkan telah dianggap memenuhi persyaratan untuk diajukan sebagai desa adat seperti di Pujud dengan adanya perkumpulan ninik mamak yang masih teguh mempertahankan adat tradisi. Persatuan ninik Mamak ini dikukuhkan dengan adanya lembaga adat, peran Ninik Mamak sangat dihormati masyarakat.

Di kecamatan Kubu Babussalam misalnya terdapat kegiatan Atib Ambai yang rutin dilaksanakan masyarakat beberapa hari setelah Idul Fitri. "Penilaian yang diperhatikan termasuk menyangkut adat yang masih kental dijalankan oleh masyarakat," kata mantan camat Bagan Sinembah ini.

Sakinah mengatakan pihaknya akan mengajukan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) untuk desa adat untuk bisa segera disahkan sebagai Perda sehingga pelaksanaannya menjadi lebih kuat. "Nantinya kita akan libatkan juga peran serta dari tokoh masyarakat, lembaga adat yang ada di kecamatan," imbuhnya. (hrd)

foto

Terkait

Foto

Rusli Main Suap Dapatkan Proyek Malah Tertipu

RiauBook.com - Aparat Kepolisian Daerah Provinsi Riau menagani kasus dugaan penipuan terhadap kontraktor proyek pengerjaan penimbunan lahan pada Anggaran Pendapatan…

Foto

Netanyahu Klaim Kemenangan

RiauBook -Seperti sudah diprediksi, Pemilihan Umum Israel berlangsung sangat ketat. Hasil exit poll (survei usai pemungutan) yang dilakukan dua…

Foto

Meski Berkas CPNS Pekanbaru Lengkap, Belum Tentu Langsung Bekerja

RiauBook.com - Setelah melalui berbagai tahapan hingga memasuki babak finalisasi, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) akhirnya menyatakan berkas sebanyak 198 Calon…

Foto

BBM Kembali Turun, kata Jokowi Premium Rp6.600 Solar Rp6.400

RiauBook.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) kembali turun. Ini merupakan penurunan harga BBM kedua…

Foto

Walah! Ombudsman Terima Ratusan Pengaduan Maladministrasi Pemerintahan

RiauBook.com - Ombudsman Perwakilan Provinsi Riau sepanjang 2014 telah menerima 246 pengaduan masyarakat atas dugaan pelanggaran administrasi publik dan pemerintahan…

Pendidikan