KPK Bakal Periksa Ketum PPP Romahurmuziy, Kaitan Penyitaan Uang Rp1,4 Miliar dari Toyota Camry

RIAUBOOK.COM, JAKARTA - Pihak penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M Romahurmuziy berkaitan dengan kasus dugaan suap usulan dana perimbangan keuangan daerah pada RAPBN Perubahan tahun 2018.

"M. Romahurmuziy, Ketua Umum PPP akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka YP (Yaya Purnomo)," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Senin (20/8/2018).

Diduga, pemeriksaan terhadap Romahurmuziy berkaitan dengan penyitaan uang Rp 1,4 miliar dan mobil Toyota Camry. Penyidik menemukan uang Rp 1,4 miliar saat menggeledah kediaman salah satu pengurus PPP di Graha Raya Bintaro, Tangerang Selatan beberapa waktu lalu.

Selain kediaman pengurus PPP, ada dua lokasi lain yang digeledah KPK. Dua lokasi itu yakni rumah dinas anggota Komisi XI DPR RI Fraksi PAN dan salah satu apartemen di Kalibata City, yang diduga dihuni oleh tenaga ahli politikus PAN tersebut.

Dalam penggeledahan itu penyidik mengamankan dokumen terkait permohonan anggaran daerah dari penggeledahan tersebut. Satu mobil Toyota Camry ikut disita dari rumah dinas anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi PAN itu.

Selain M. Romahurmuziy, penyidik KPK juga menjadwalkan pemeriksaan Bupati Labuhanbatu Utara, Khaerudinsyah Sitorus. Serupa dengan Romahurmuziy, Khaerudin juga akan diperiksa untuk melengkapi berkas penyidikan mantan pegawai Kemenkeu Yaya Purnomo.

"Yang bersangkutan akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka YP," kata Febri.

Dalam kasus ini KPK menetapkan empat orang sebagai tersangka. Yakni anggota DPR Fraksi Demokrat Amin Santono, Yaya Purnomo, Ahmad Ghiast, dan Eka Kamaludin. Ahmad Ghiast dan Eka merupakan pihak swasta.

Mereka diduga melakukan tindak pidana suap terkait usulan Dana Perimbangan Keuangan Daerah pada RAPBN-P Tahun Anggaran 2018. Terkuaknya kasus ini merupakan kerja sama KPK dengan bantuan Inspektorat Bidang Investigasi Kementerian Keuangan.

Sumber Merdeka

foto

Terkait

Foto

Saat Menjala Ikan, Nelayan Temukan Mayat Mengambang di Sungai Siak

RIAUBOOK.COM- Sesosok mayat ditemukan mengambang di Sungai Siak tepatnya di samping…

Foto

Polres Siak Bekuk Pria Asal Kampar, 3,83 Gram Sabu Diamankan

RIAUBOOK.COM- Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Siak berhasil membekuk seorang lelaki…

Foto

Tokonya Dibobol Maling, Pemiliknya Terharu Saat Melihat Aksi Pelaku

RIAUBOOK.COM - Biasanya mereka yang menjadi korban kejahatan selalu melaporkannya ke pihak berwajib.Tapi seorang pemilik toko roti asal Tiongkok bernama…

Foto

Pelaku Pembunuhan Sadis di Sabak Auh Ditangkap Polisi di Rohil

RIAUBOOK.COM - Pelaku Pembunuhan Sadis di Kecamatan Sabak Auh, bulan ramadhan kemarin berhasil ditangkap pihak kepolisian, pelaku…

Foto

Hindari Lobang, Sepeda Motor Laga Kambing di Dayun Siak, 1 Tewas

RIAUBOOK.COM - Naas buat Eldian Ardi (50), warga Kecamatan Tualang Kabupaten Siak ini tewas setelah adu kambing, dengan…

Foto

DPRD Siak Minta Oknum yang Terlibat OTT Dihukum Seadilnya

RIAUBOOK.COM - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Siak meminta kepada pihak penegak hukum untuk menghukum oknum…

Foto

Kawasan Hutan Taman Nasional di Inhu Dirambah, Mabes Polri Turun Tangan

RIAUBOOK.COM - Tindakan melanggar hukum yakni perambahan diduga terjadi di kawasan hutan penyangga Taman Nasional Bukit Betabuh (TNBT) di Desa…

Foto

Polres Siak Gagalkan Seludupan 2 Ton Bawang Merah Ilegal

RIAUBOOK.COM - Polres Siak, Riau, berhasil menggagalkan penyuludupan bawang merah ilegal di Jalan lintas Buatan-Siak Kabupaten Siak, Sabtu (28/7/18) dinihari.…

Foto

Sabu 10 Kg Diamankan Polres Siak dan BNP Riau

RIAUBOOK.COM - Peredaran narkoba jenis sabu kembali diungkap, sabu seberat 10 Kg diamankan Polres Siak…

Foto

Sabu 6 Kg dan 4.926 Ekstasi Diamankan Polres Siak Dikendalikan dalam Lapas Pekanbaru

RIAUBOOK.COM - Penangkapan narkoba jenis sabu 6 Kg dan 4.926 ekstasi oleh Polres Siak, di bundaran kantor…

Foto

6 Kg Sabu dan 4.926 Ekstasi Diamankan Polres Siak dari Bengkalis, Diduga Jaringan Internasional

RIAUBOOK.COM - Polres Siak berhasil mengungkap perkara narkoba jenis sabu-sabu seberat 6 Kg dan pol ekstasi 4.926…

Foto

Pil Pahit untuk Zulkifli Hasan, Adiknya Kena Tangkap KPK

RIAUBOOK.COM - Kabar buruk menerpa Ketua MPR Zulkifli Hasan, adiknya kena tangkap KPK dan ini menjadi pil pahit bagi politisi Partai…

Foto

Diduga Pungli Sertifikat Tanah, 2 Oknum BPN Siak di OTT Tim Satgas Saber

RIAUBOOK.COM- Diduga melakukan pungli atas pengurusan sertifikat tanah di Badan Pertanahan Nasional…

Foto

Diduga Rem Blong, Tabrakan Maut Bus dengan Tronton di Siak, 1 Tewas Belasan Luka Berat

RIAUBOOK.COM - Diduga kerana rem blong, sebuah bus Mercedez Benz PT RAPI dengan nopol BK 7290 LD…

Foto

Sidang Money Politik Pilkada Riau di Inhu,  JPU Tuntut Terdakwa Dimas 42 Bulan Penjara Denda Rp200 Juta

RIAUBOOK.COM - Terdakwa Dinas Kasino Warnorejo dituntut bersalah, oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Indragiri hulu (Inhu) dengan tuntutan penjara…

Foto

Bawa Pulang ABG Larut Malam, Pria di Kampar Berurusan dengan Polisi

RIAUBOOK.COM - Ingat pesan orang tua jangan pulang larut malam karena bisa menimbulkan bahaya.Seperti yang dialami seorang perempuan ABG di…

Foto

Inneke Koesherawati Dilepas KPK

RIAUBOOK.COM - Pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah melepas artis senior Inneke Koesherawati yang sebelumnya sempat diperiksa berkaitan dengan dugaan…

Foto

Artis Senior Inneke Koesherawati Diamankan KPK, Ini Kronologinya

RIAUBOOK.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) dan kali ini selain mengamankan Kalapas Sukamiskin, juga…

Foto

Resmi, KPK Tahan Bupati Labuhanbatu

RIAUBOOK.COM - Setelah menjalani rangkaian pemeriksaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) langsung melakukan penahanan terhadap Bupati Labuhanbatu, Pangonal Harahap, Rabu (18/7/18)…

Foto

Nafsu Menggebu, Seorang Janda di Sungai Apit Hampir di Perkosa Pria Paruh Baya

RIAUBOOK.COM - Nafsu sudah menggebu, K alias Embut (40) warga paruh baya ini hampir memperkosa seorang janda bernama inisial Rt…

Pendidikan