Disiapkan Generasi Bersifat Khusus di Riau, Maksudnya?

RIAUBOOK.COM - Pihak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau terus berupaya meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas di Bumi Lancang Kuning untuk mencetak calon-calon pemimpin di masa yang akan datang.

Salah satunya, pada tahun pembelajaran 2024-2025 nanti, Gubernur Riau Edy Natar Nasution telah merencanakan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di SMAN Plus Provinsi Riau dengan menyiapkan generasi bersifat khusus.

Adapun tujuannya yaitu mencetak calon-calon siswa yang hafal Alquran 30 juz, yang harapannya setelah selesai akan mengikuti pendidikan di Akademi Militer, baik di Akademi Angkatan Laut, Angkatan Darat, maupun Angkatan Udara.

"Jumlahnya tidak banyak, angkatan pertama 7 siswa, angkatan kedua 7 siswa, dan angkatan ketiga 6 siswa," kata Edy Nasution di SMAN Plus Provinsi Riau, Senin (19/2/2024).

Terangnya, siswa yang terpilih nantinya akan ikut menjadi bagian dari siswa SMAN Plus Provinsi Riau. Mereka akan dididik di lingkungan SMA Plus dengan pola khusus, yang diharapkan ketika tamat akan menjadi penghafal 30 juz Alquran.

"Untuk pola pengasuhannya saat ini sedang diformulasikan, namun kita harapkan dengan upaya yang dilakukan ini setiap tahunnya dari SMAN Plus lahir generasi yang hafal 30 juz, memiliki pendidikan akademis yang sama dengan yang lainnya," katanya.

Orang nomor satu di Riau itu mengaku untuk mewujudkan rencana tersebut tentu memerlukan persiapan-persiapan yang lebih baik ke depannya.

"Jika terwujud tentu SMAN Plus Provinsi Riau menjadi SMAN satu-satunya di seluruh Indonesia ini yang memiliki program tersebut dalam rangka meningkatkan SDM yang berkualitas," ucapnya.

Dia berharap program yang bersifat khusus dengan melibatkan Yayasan Daarul Qur'an Khairunnas Riau dengan SMAN Plus Provinsi Riau bisa segera terwujud.

"Harapkan kita dengan program ini, siswa-siswa kita yang dididik secara khusus tadi di SMA ini dalam kondisi siap untuk mengikuti pendidikan di Akademi Militer dan mempunyai hapalan 30 Juz," katanya.

"Mudah-mudahan apa yang menjadi harapan kita ke depan ini bisa terlaksana dengan baik," katanya.

Sebelumnya Edy Nasution mengatakan bahwa siswa yang diterima di Yayasan Daarul Qur'an Khairunnas Riau akan tercatat di SMA Plus. Adapun jumlahnya setiap angakatan pertama 7, angkatan kedua 7, dan angkatan ketiga 6 siswa.

"Total nantinya ada 20 siswa yang dilakukan pembinaan," terangnya.

Kata gubernur siswa yang diterima di yayasan tersebut, paginya mereka diantar pakai kendaraan operasional ke sekolah dan mereka berinteraksi dengan temannya di SMAN Plus sampai selesai pembelajaran.

Setelah itu, kata dia pulangnya akan dijemput kembali menggunakan kendaraan operasional. Kemudian di yayasan nantinya nanti akan dilanjutkan dengan pembinaan untuk hafalan Alquran nya.

Dia menegaskan bahwa ketika penerimaan siswa akan dilakukan seleksi yang ketat sesuai dengan seleksi taruna akademi militer, baik itu Angkatan Laut, Angkatan Darat, maupun Angkatan Udara.

Adapun syarat lainnya antara lain kesehatan yang bagus, akademisnya bagus, psikologinya bagus, dan hafalan Alquran minimal 10 Juz dengan harapan selama pendidikan nantinya bertambah lagi hapalannya 20 Juz sehingga saat lulus telah hapal 30 Juz. (mc)

foto

Terkait

Foto

Rp372 Miliar untuk Beasiswa 29 Ribu Mahasiswa, Tahun ini Rp109 Miliar

RIAUBOOK.COM - Pada tahun 2019-2023 pihak Pemerintah Provinsi Riau telah menyalurkan dana senilai Rp372 miliar untuk beasiswa 29.093 mahasiswa baik…

Foto

Puluhan Sekolah di Riau Kebanjiran, Belajarnya Online

RIAUBOOK.COM - Pihak berwenang mencatat sedikitnya 29 sekolah di sejumlah wilayah di Provinsi Riau terendam banjir yang membuat siswa/siswi terpaksa…

Foto

Pelajar MIN Tanjungpinang Antusias Buka Tabungan Simpel BRK Syariah

RIAUBOOK.COM, TANJUNGPINANG - PT Bank Riau Kepri (BRK) Syariah Cabang Tanjungpinang Pamedan ikut berpartisipasi dalam acara Kepri Fest 2023 yang…

Foto

RKB Universitas Pasir Pangaraian dari Program CSR BRK Syariah Diresmikan Plt Gubernur

RIAUBOOK.COM - Universitas Pasir Pengaraian di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) mendapat bantuan pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB) dari program Corporate…

Foto

Mahasiswa Riau Ciptakan Robot Pendeteksi Bom

RIAUBOOK.COM - Kemajuan dunia pendidikan, dua mahasiswa Politeknik Caltex Riau (PCR) yakni Iqbal Syauky dan Nadiya Annisa ciptakan…

Foto

Syamsuar Ingin Terapkan Pendidikan Berbasis 'Artificial Intellegency'

RIAUBOOK.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau selalu fokus untuk terus membangun dan meningkatkan mutu/kualitas pendidikan, demikian Gubernur Riau Haji Syamsuar.Sehingga,…

Foto

Pelajar di Pekanbaru Pakai Masker Lagi

RIAUBOOK.COM - Setelah tidak lagi diwajibkan mengenakan masker pasca-covid 19, kali ini siswa-siswi Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Jalan Sumatera,…

Foto

Siswa Pekanbaru Juara 2 Dunia

RIAUBOOK.COM - Kabar gembira dari dunia pendidikan, Vannes Wijaya seorang siswa SMAN 8 Pekanbaru berhasil mengharumkan nama daerah…

Foto

OJK dan BRK Syariah Sosialisasi 'Bangun Generasi Indonesia Menabung'

RIAUBOOK.COM - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Riau bersama Bank Riau Kepri (BRK) Syariah menggelar edukasi dan literasi keuangan…

Foto

Virus LGBT Kian Parah, Pekanbaru Bakal Terapkan Pendidikan Anti-LGBT

RIAUBOOK.COM - Untuk memberantas agar virus LGBT ini tidak semakin parah, Pemko Pekanbaru akan menggandeng Dinas Pendidikan Pekanbaru dengan menambahkan…

Foto

3.140 Peserta Ujian Seleksi Nasional Lulus Masuk Universitas Riau

RIAUBOOK.COM - Sebanyak 3.140 peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dinyatakan lulus di Universitas Riau,…

Foto

Pemprov Riau Akan Bangun SMA Baru

RIAUBOOK.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan membangun SMA pada tahun depan untuk mengantisipasi adanya keluhan yang biasa terjadi saat…

Foto

Universitas Pertamina Gandeng 2 Universitas Jepang

RIAUBOOK.COM, TOKYO - Universitas Pertamina menjalin kerja sama dengan dua Universitas di Jepang yakni Tokyo University dan Kyushu University. Kerja sama…

Foto

E-Money Sasar SMA di Siak, Syamsuar Minta Semuanya

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Haji Syamsuar melaunching penggunaan E-money di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Dayun, Kabupten Siak. Kamis,…

Foto

TNI Asal Kampar Jadi Guru Anak-anak di Sekolah Papua: 'Kami Hadir untuk Bangsa'

RIAUBOOK.COM - Satgas Pamtas Yonif 132/BS Kabupaten Kampar Riau, membantu mengajar/mendidik siswa da siswi Sekolah Dasar Inpres Pir-V di Distrik…

Foto

Gubernur Syamsuar ke Inhu: Kuncinya Ada di Guru

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Haji Syamsuar mengunjungi Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) dan menyempatkan hadir menemui para guru dan kepala sekolah…

Foto

Ayo! Telah Dibuka Lowongan PPPK Guru Honorer di Riau

RIAUBOOK.COM - Pemerintah telah membuka pendaftaran calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) bagi guru honorer di Provinsi Riau. …

Foto

Dana BOS Rp893 Miliar Untuk Riau ke Mana Perginya?

RIAUBOOK.COM - Realisasi penyaluran dana Biaya Operasional Sekolah (BOS) di Provinsi Riau pada semester I tahun 2022, telah mencapai Rp893.722.592.329…

Foto

Sambut HUT ke 85, Antara Riau sosialisasikan pencegahan karhutla di SMAN 2 Dumai

RIAUBOOK.COM - Ratusan peserta didik Angkatan X SMA Negeri 2 Kota Dumai bekerja keras dan rela terlibat langsung dalam simulasi…

Foto

Perhatian Gubernur Syamsuar untuk Pendidikan Bengkalis: Siapkan Proposalnya Kasih ke Saya

RIAUBOOK.COM - Gubernur Riau Haji Syamsuar melakukan kunjungan kerja (kunker) di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Siak Kecil, Kabupaten…

Pendidikan